Mohon tunggu...
Retna Aristiyanti
Retna Aristiyanti Mohon Tunggu... Guru - Pendidik

Berbagi ilmu adalah amal jariah yang membanggakan dan menyenangkan Kikir ilmu tidak ada untungnya buat kita

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Praktik Baik (Best Practice) dengan Metode STAR

26 September 2022   14:24 Diperbarui: 1 Oktober 2022   08:24 633
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Menyusun Praktik Baik (Best Practice)  Menggunakan Metode Star (Situasi, Tantangan, Aksi, Refleksi Hasil Dan Dampak)

Terkait Pengalaman Mengatasi Permasalahan Siswa Dalam Pembelajaran

  • Situasi

Ada beberapa siswa kelas VIIC SMP N 2 Patikraja yang masih kesulitan dalam menganalisis isi teks cerita rakyat berbahasa Jawa.

Praktik ini penting untuk dibagikan karena dapat digunakan sebagai referensi dalam pemecahan masalah pembelajaran bagaimana cara meningkatkan kemampuan peserta didik dalam menganalisis isi teks cerita rakyat berbahasa Jawa sehingga dapat mencapai tujuan yang diharapkan.

Peran dan tanggung jawab guru dalam hal ini adalah sebagai subyek dalam pembelajaran untuk mencapai tujuan yang diharapkan terhadap peserta didik.

  • Tantangan

Berdasarkan wawancara dengan beberapa peserta didik diperoleh keterangan bahwa :

  • Peserta didik malas membaca teks cerita rakyat karena tidak memahami bahasa Jawa yang digunakan.
  • Peserta didik terlihat tidak tertarik dalam mengikuti pembelajaran.

Alasan-alasan tersebut diatas merupakan tantangan bagi penulis sebagai guru untuk membuat perubahan bagaimana peserta didik dapat menganalisis isi teks berbahasa Jawa dan menumbuhkan minat belajar peserta didik dalam pengikuti pelajaran Bahasa Jawa.

Untuk mewujudkan tujuan tersebut perlu dukungan dari pihak-pihak terkait yang turut andil dalam peningkatkan prestasi belajar peserta didik diantaranya adalah orang tua atau keluarga di rumah, guru sebagai pendidik di sekolah dan pihak sekolah terutama perpustakaan untuk memperbanyak koleksi buku bacaan berbahasa Jawa

  • Aksi

Sebagai upaya meningkatkan kemampuan peserta didik dalam menganalisis isi teks cerita rakyat diperlukan perubahan dan strategi pembelajaran yang menarik dan menyenangkan.

Langkah-langkah yang harus dilakukan oleh guru untuk menghadapi tantangan tersebut adalah  :

  • Memberi motivasi balajar kepada peserta didik sebelum pembelajaran  dimulai.
  • Melakukan pendekatan belajar untuk membantu peserta didik yang merasa kesulitan dalam membaca dan menganalisis isi teks cerita rakyat.
  • Membuat inovasi pembelajaran dengan menggunakan metode diskusi kelompok.
  • Melakukan pemantauan secara intens pada setiap kelompok untuk memastikan keaktifan dan peran serta peserta didik dalam mengikuti pembelajaran.
  • Menggunakan media salindia dalam menyampaikan materi pembelajaran dengan menyisipkan audio cerita rakyat untuk menarik perhatian peserta didik.
  • Memanfaatkan google form untuk melakukan penilaian atau evaluasi untuk mengukur kemampuan peserta didik dalam memahami materi yang disampaikan.

Peran orang tua diharapkan aktif mendampingi peserta didik dalam belajar di rumah dan membantu peserta didik ketika mengalami kesulitan belajar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun