Mohon tunggu...
Moeh Zainal Khairul
Moeh Zainal Khairul Mohon Tunggu... Dosen - Penjelajah

Tenaga Ahli Pendamping UKM Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar 2022 dan 2023 Coach Trainer Copywriting LPK Magau Jaya Digital Lecturer Guru SMP Al AKHYAR

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Marketing Solusi Atasi Pengangguran

27 Februari 2018   20:19 Diperbarui: 27 Februari 2018   20:27 353
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pekerjaan Marketing akan selalu dibutuhkan (/steemit.com)

          

Sejak jaman old mulai dari kekaisaran raja Firaun, hingga tahun 1945 dan sampai pada zaman now. Profesi marketing tidak ada matinya. Yang mati mungkin hanya para sales yang menyerah sebelum perang karena barang tidak laku-laku.

Jika jaman 90an para sales berjalan menawarkan barang dari door to door kini kerjaan capek ini terasa kurang nyaman di hati dan penghasilan. Bahkan metode menawarkan barang dagangan cukup di iklankan di internet, media social maka pembeli pun datang bertubi --tubi.

Tetapi tidak semua transaksi untuk menarik pembeli mutlak di lakukan lewat dunia maya. Ada pasar-pasar tersendiri dimana calon pembeli butuh di yakinkan untuk membeli produk andalan kita. Tentunya pasar marketing akan selalu dibutuhkan dan merupakan solusi dari banyaknya pengangguran di Indonesia.

Tidak perlu gengsi dan sangsi untuk menjalani pekerjaan ini. Jika memang anda berniat mandiri mendapat penghasilan sendiri atau demi mengepulkan asap dapur rumah.

Ada beberapa lowongan menarik dilakoni sebagai marketing, misal marketing rumah, mobil, asuransi. Bahkan marketing investasi. Ada beberapa tips-tips yang patut dicoba untuk menjual sesuatu tanpa mengurangi harga diri anda sebagai marketing atau tenaga pemasaran alias sales.

Memasarkan Produk Salah satu skill sales marketing (www.dream.co.id)
Memasarkan Produk Salah satu skill sales marketing (www.dream.co.id)
Penulis juga pernah melakoni sebagai sales marketing perumahan, mobil dan barang jasa. Tidak mudah memang meyakinkan pembeli. Dibutuhkan skil dan trik khusus agar anda bisa closing penjualan dengan sempurna.

Setelah melalui riset sedikit maka anda wajib menyesuaikan tipe pembeli terhadap pendekatan yang di lakukan terhadap calon customer anda. Berikut ada beberapa tipe pembeli yang perlu dikenali lagi agar pemasaran anda sukses tepat sasaran

  1. Tipe pembeli pejabat.Layakya seorang politisi dan pejabat pembeli ini sangat gila hormat dan suka berdebat. Sanjung --sanjugnlah ia ketika akan menawarkan produk. Namun anda harus sabar. Tipe seperti menganggap pendapatnya paling benar, bahkan suka memberi nasihat tanpa diminta. Terus berusaha bujuk customer anda dengan mengutip kata-kata bijak dari karya terkenal bahwa ini barang cukup bagus dan berguna.
  2. Tipe karakter Gambler. Layaknya penjudi kelas wahid ia seringkali mengambil resiko dan senang akan ketidakpastian. Tipe ini senang dengan obrolan bahkan bahan obrolannya lebih sering dengan kesuksesan materi yang ia punya. Jangan sampai anda malah terintimidasi olehnya. Cukup anda tawarkan barang dengan harga special.Sebaiknya anda mempersiapkan dengan matang produk yang akan tawarkan dengan energik dan tampil menarik. Jangan sampai anda tampil seolah sebagai pecundang karena ia benci hal itu sebab ialah symbol sukses lahir batin itu sendiri.  Selain dua tipe pembeli juga ada beberapa tipe pembeli menurut  Ozzie Juroock seperti beberapa tipe di bawah ini.
  3. Selsh Buyer tipe ini sangat lngin paling menguntungkan dan selalu minta dilayani. Harus sabar dan memberikan layanan terbaik merupakan solusi jitu dalam menghadapinya.
  4. Worried Buyer Pesimistis, suka pada hal-hal yang detail, hanya percaya pada orang tertentu. Dia perlu diyakinkan sungguh-sungguh.
  5. Shy Buyer: Bersifat malu-malu. Hadapi dengan  profesional, tidak bercanda, dan jangan menying-gung hal-hal pribadi.
  6. Argumentative Buyer: lngin menang sendiri dan seolah-olah mengerti semua. Jangan beragumentasi, secara monoton usahakan jadilah  pendengar yang baik, alangkah bagusnya jika selingi dengan jokes dan ice breaking
  7. Detail Minded Buyer: lngin jawaban yang faktual. Jangan menjawab sembangan dan perlu ketelitian.
  8. Highly Controllled: Bersikap kc nservatif , tradisional dan sulit berubah. Jangan berbicara terlalu pribadi, memaksa dan bicara seperlunya kalau ditanya..Selamat menjadi sales marketing semoga ilmu diatas bisa bermanfaat dalam penerapannya sehari-hari.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun