Mohon tunggu...
Raisa Karina
Raisa Karina Mohon Tunggu... Guru - Artikel

Halo

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Belajar TIK di Labschool Jakarta

16 November 2018   07:49 Diperbarui: 16 November 2018   07:58 190
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Belajar TIK di Labschool Jakarta

Assalamualaikum, warahmatulahiwabarakatu. Nama saya Raisa Karina. Saya bersekolah di SMP Labschool Jakarta. Saya akan menuliskan sebuah artikel yang bertema 'Belajar TIK di SMP Labschool'.

Belajar TIK di SMP Labschool Jakarta sangatlah menyenangkan. Fasilitasnya memadai seperti jaringan yang bagus, computer keluaran terbaru, kursi yang nyaman, dan masih banyak lagi. 

Kegiatan belajar mengajar ini diajar oleh bapak Wijaya Kusumah dan biasa dipanggil Om Jay. Om jay merupakan guru yang baik dan juga ramah. 

Beliau siap membantu murid-murid yang sedang kesusahan. Beliau membantu murid-muridnya dengan sabar walau terkadang murid-muridnya menurut saya lumayan ngerepotin. Beliau juga tidak marah saat ada yang tidak mengerti. Pokoknya Om Jay the best! Selain fasilitasnya, kegiatan belajar mengajarnya sangatlah bagus dan menarik. 

Kegiatan belajar mengajar disini dapat meningkatkan bakat siswa, terutama di bidang blogging. Disini kita diajarkan untuk menulis sebuah artikel dan mempublish nya disebuah website dan dibaca oleh banyak orang. Kegiatan belajar mengajar disini juga dapat meningkatkan kepercayaan diri kita karena kita biasa ditugaskan untuk mempresentasikan sesuatu. Pokoknya disini sangatlah menyenangkan.

Tidak seperti dikebanyakan sekolah, disini kita diperbolehkan untuk menggunakan internet. Tentu saja jika sudah selesai menggunakan tugasnya. Jujur saja, menurut saya belajar TIK di SMP Labschool Jakarta ini lebih baik daripada saat saya di bangku Sekolah Dasar. Dilihat dari fasilitasnya, SMP Labschool lebih unggul dari sekolah Dasar saya.

Di mana ada kelebihan disitu ada kekurangan, sejujurnya saya tidak bisa memikirkan apa saja kekurangan yang ada di kegiatan belajar mengajar ini. Kalaupun ada, itu merupakan hal yang sepele. Seperti saat pertama kali saya belajar TIK di Labschool, saya sangat kebingungan karena kegiatan TIK di SD dan SMP agak berbeda. Bukan hanya saya, tetapi beberapa teman saya juga. 

Intinya kekurangannya ialah kurangnya pengenalan atau pembimbingan TIK di SMP ini. Kekurangan-kekurangan adalah hal yang wajar dan kekurangan tersebut dapat membuat kita menjadi lebih baik lagi. Itu merupakan pendapat saya. Saya minta maaf bila ada yang tersinggung dan ada kesalahan dalam penulisan dan penuturan kata. Sekian artikel dari saya, wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatu^^.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun