Mohon tunggu...
Putra Zulfirman
Putra Zulfirman Mohon Tunggu... Jurnalis - Informatif & Edukatif

Kerja Ikhlas, keras dan cerdas

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Panggung DKA, Geliat Seni Aceh

31 Agustus 2019   16:14 Diperbarui: 31 Agustus 2019   16:29 30
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Selebaran panggung DKA 6. (foto FB Maida Atmaja)

Malam nanti, Sabtu 31 Agustus 2019, sejumlah seniman di Aceh akan tampil di Panggung Dewan Kesenian Aceh (DKA) ke-6. Di indoor Taman Seni dan Budaya Banda Aceh, dimulai sekira pukul 19.30 Wib.

Panggung kali ini khusus mementaskan pertunjukan seni sastra. Dimana, musikalisasi puisi, visualisasi puisi, puisi tunggal, tari puisi, audio visualisasi puisi, puisi dan lagu serta ca'e (syair) Aceh, menjadi materi dalam helatan bertajuk "Seni Pertujukan Untuk Indonesia" itu.

Sastrawan gaek Aceh, Hasbi Burman. Atau lebih populer dikalangan seniman dengan panggilan 'Presiden Rex' akan tampil menyuguhkan karya sastranya. Begitu juga dengan, Din Saja tak luput pula. Lantas, beberapa seniman sastra lain juga turut dalam pertunjukan yang garapannya digawangi Teuku Yanursyah (Ampon Yan).

Ketua DKA Provinsi Aceh, Nur Maida Atmaja menuturkan, pertunjukan panggung DKA 6, adalah bagian dari semakin bergeliatnya kesenian di Aceh. Dimana, Pemerintah Aceh melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata menjadi mitra strategis, dalam pelestarian seni budaya Aceh.

Kesenian, kata Maida, menjadi bagian penting dari pembangunan sumber daya masyarakat Aceh. Terlebih, lewat seni dapat mempromosikan daerah, menuju visit Aceh.

Nur Maida Atmaja mengajak semua pihak agar berkesempatan hadir malam nanti di Taman Budaya Banda Aceh,menyaksikan gelaran seni pertunjukan tersebut. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun