Mohon tunggu...
Permadi Bayu Aji
Permadi Bayu Aji Mohon Tunggu... Lainnya - Lets be Firends!

Saya suka bertualang dan berkegiatan di alam terbuka

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

KKN di Masa Pandemi, Kreativitas Mahasiswa Persiapkan Sertifikasi BPOM UMKM

27 September 2020   00:07 Diperbarui: 2 Oktober 2020   07:31 197
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa bersama salah tiga dari pemilik UMKM Gading.

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA) salah satu Universitas yang tetap menjalankan program pengabdian kepada masyarakat yaitu KKN disaat pandemi Covid-19 masih berlangsung. Bedanya KKN 2020 dilakukan dengan sasaran secara perorangan.

Salah satu mahasiswa UMSIDA yang sedang menempuh KKN adalah Bayu dari Tim KKN 26 UMSIDA yang menjalankan program KKN pada UMKM Pangan Olahan Bumbu Dapur di Kabupaten Pasuruan. Mahasiswa Teknik Industri semester 7 ini mempunyai program yang unik dari berbagai program yang dilaksanakan para mahasiswa lain. Bayu membantu menyiapkan dokumen persiapan pengajuan BPOM dengan membuat self assessment sheet UMKM tersebut. Pelaksanaan dilakukan secara online maupun tatap muka dalam ringkungan RW.

Sertifikasi terutama BPOM sebagai perintis membuka peluang pasar yang lebih besar dari UMKM. Pemberdayaan UMKM juga bisa dilakukan oleh mahasiswa kepada pelaku usaha.

Berikut adalah kutipan dari Ery sebagai salah satu pemilik UMKM Gading

BPOM itu sekarang menjadi persyaratan untuk pangan olahan basah seperti produk bumbu dapur kita, dengan sertifikasi BPOM kita harap bisa membuka pasar yang lebih luas, menciptakan kepercayaan lebih dari pelanggan, dan memberikan jaminan kualitas produk kita sehingga bisa bersaing di pasaran

Menyerahkan dokumen self assessment sheet.
Menyerahkan dokumen self assessment sheet.

Tidak hanya membantu persiapan dokumen, Bayu juga memberikan pengarahan kepada pelaku usaha dalam menerapkan hygiene sanitasi dan juga pengarahan pentingnya keamanan pangan, serta dokumentasi layout produksi bumbu dapur.

Sesuai dengan bidang saya, saya bekerja pada perusahaan food beverage/ingredients, dan sesuai diskusi saya dan pelaku usaha yang berencana melakukan sertifikasi BPOM untuk produknya jadi programnya saya ambil persiapan dokumen pengajuan sertifikasi BPOM, pengarahan keamanan pangan dan sanitasi hygiene

Ery mengaku merasa terbantu dengan adanya program KKN di rumah produksinya, karena dengan itu mendapatkan gambaran bagaimana sertifikasi BPOM harus dilakukan, mengetahui harus training resmi dari pihak BPOM dan sebagainya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun