Mohon tunggu...
Oscar Umbu Siwa
Oscar Umbu Siwa Mohon Tunggu... Peternak - Tau Humba

Asli Pulau Sumba NTT. Konsentrasi penulisan pada masalah Budaya dan penyalahgunaan narkotika yang menjadi ancaman bangsa.

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Tips Berhenti dari Ketergantungan Narkoba

19 Februari 2019   14:04 Diperbarui: 19 Februari 2019   14:48 1505
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
cegahnarkoba.bnn.go.id

Menjadi pecandu narkoba bukan merupakan situasi yang diinginkan oleh setiap orang. Selain mendapat stigma negatif dari masyarakat, pecandu narkoba juga mengalami sakit fisik yang luar biasa, masa depan suram dan ancaman kematian yang mengintai.

Seorang pengguna narkoba dalam hati kecilnya selalu ingin keluar dari jeratan barang haram itu. Artinya setiap pecandu narkoba sadar bahwa narkoba itu merusak dan menghancurkan diri mereka. Namun pecandu tidak bisa melawan fantasi sesat yang timbul akibat penggunaan narkoba.

Seorang pecandu tidak selamanya terperangkap dalam jeratan narkoba. Pecandu narkoba masih bisa keluar atau pulih dari ketergantungan narkoba. Banyak kasus di mana seorang pecandu narkoba bertobat dan kemudian menjalani kehidupan yang normal.

Berikut tips agar seorang pecandu narkoba bisa pulih.

Bulatkan Tekad untuk Pulih
Keinginan untuk berhenti dari ketergantungan Narkoba harus dimulai dari dalam diri seorang pecandu. Tekad ini sangat penting karena terkait dengan sisi psikogis dari seorang pecandu. Fakta menunjukkan bahwa banyak pengguna narkoba yang menjalani rehabilitas namun gagal. Hal ini karena tidak ada niat yang kuat dari seorang pengguna untuk pulih.

Minta Dukungan Keluarga dan Teman Dekat
Setelah ada tekad, minta dukungan keluarga atau teman dekat untuk mendukung anda agar keluar dari ketergantungan narkoba. Ceritakan semua yang ada rasakan termasuk niat untuk berhenti mengkonsumsi narkoba. Keluarga dan teman dekat memiliki rasa cinta yang besar kepada anda.

Peran keluarga atau teman dekat sangat penting karena mereka memiliki banyak waktu bersama anda. Dengan kasih sayang dan perhatian yang tulus dari mereka muncul rasa percaya diri untuk pulih. Tanamkan hal-hal yang positif tentang keluarga anda. Anda adalah tulang punggung dan harapan keluarga.

Hentikan  Pergaulan dengan Sesama Pengguna
Lingkungan berperan penting dalam mendukung anda untuk pulih. Pecandu yang ingin pulih harus keluar dari lingkungan yang membuatnya tergantung dengan narkoba. Bandar dan sesama pecandu adalah orang-orang yang menghancurkan hidup anda.  Jangan pernah menyesal meninggalkan teman-teman lama yang menggunakan narkoba.

Mengapa menghentikan pergaulan dengan sesama pengguna penting? Narkoba menyerang sel saraf otak anda. Ketika bertemu sesama pengguna atau bandar maka akan timbul keinginan yang kuat dalam diri anda untuk kembali menggunakan narkoba. Keinginan tersebut sangat kuat sehingga sulit bagi anda untuk menolaknya.

Olahraga Yang Cukup
Sejak dulu olahraga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Bagi seorang pecandu narkoba olahraga mampu mengeluarkan racun-racun dalam tubuh akibat penggunaan narkoba. Olahraga merupakan cara sederhana agar tubuh kita tetap kuat dan bugar sembari melawan rasa gelisa akibat berhenti menggunakan narkoba.

Caranya pilihlah satu atau dua olahraga yang Anda suka. Misalnya futsal, sepak bola, bulu tangkis atau fitness. Pilihlan tempat olahraga misalnya rumah kebugaran yang steril dari para pengguna narkoba.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun