Mohon tunggu...
LPKA Ambon
LPKA Ambon Mohon Tunggu... Jurnalis - LPKA Ambon

Menulis

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

LPKA Ambon Terima Pelayanan Kasih dari GMAHK

27 Mei 2024   09:24 Diperbarui: 27 Mei 2024   09:52 86
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ambon, INFO_PAS -- Anak Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Ambon menerima pelayanan kasih dari departemen pelayanan anak - anak Gerakan Masehi Advent Hari Ketujuh (GMAHK) Daerah Misi Maluku, Sabtu (25/5). Bertempat di Gereja Taman Doa LPKA Ambon, giat tersebut dalam rangka memperingati Hari Doa Anak Beresiko se-Dunia. 

Kepala Sub Seksi Pendidikan dan Bimbingan Kemasyarakatan, Aksamina Keliwulan, saat mendampingi rombongan menguncapkan terimakasih kepada pimpinan GMAHK Maluku yang telah meluangkan waktu untuk datang beribadah bersama anak - anak LPKA Ambon. 

"Ini merupakan bentuk kepedulian Gerakan Masehi Advent Hari Ketujuh Daerah Misi Maluku, untuk itu atas nama lembaga dan anak LPKA Ambon saya menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya atas perhatian dan kepedulian yang diberikan bagi kami. Semoga perhatian dan kerjasama tidak hanya samapai disini," ucap Aksamina.

dok. pri
dok. pri

Sebelumnya, kegiatan diawali dengan Ibadah singkat yang dipimpin langsung oleh Direktur Departemen GMAHK, Grace Rumoroy. Dilanjutkan dengan pembagian bingkisan berisi peralatan Mandi, Cuci, dan Kakus serta pemberian buku bacaan Rohani bagi Anak Binaan. "Ini merupakan wujud dari berbagi kasih sekaligus membangun hubungan yang baik dengan LPKA Ambon" terang Grace.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun