Mohon tunggu...
Nuty Laraswaty
Nuty Laraswaty Mohon Tunggu... Penulis - Digital Marketer , penulis konten

owner my own law firm,bravoglobalteam founder,trainer network marketing, trading, speaker in radio program( heartline fm - gaya fm) and multiply seminars,mc

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Film "Hongkong Kasarung", Humor Khas Sule

28 Maret 2018   04:32 Diperbarui: 28 Maret 2018   04:49 2531
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Fans Sule pasti sudah terbiasa dengan guyonan ala Sule yang kocak ini di layar TV. nah, bagaimana jika Sule main di film layar lebar? Masihkan tetap sekocak seperti di layar tv?

Sule menjawab tantangan tersebut dengan membintangi sebuah film berjudul "Hongkong Kasarung" . Aduh, apa lagi nih? Masyarakat Indonesia , tahunya cerita Lutung Kasarung , bukan Hongkong Kasarung . Jadi kira-kira kenapa Hongkong pakai sarung? eh?

Hehehe, kasarung adalah bahasa sunda, bila diterjemahkan dalam bahasa Indonesia, maka berarti tersesat. Jadi , kalau dibahas dari sisi judul bisa diartikan  tersesat di Hongkong. 

Jadi mengapa judulnya mesti pakai bahasa sunda? Ternyata ini karena ada misi tersendiri, memperkenalkan bahasa sunda ke kancah internasional.

Alur ceritanya sederhana, namun guyonan ala Sule membuat fans Sule tertawa terbahak-bahak, dari sejak judul hingga akhir cerita. 


Saya sendiri sangat suka dengan adegan Parto yang tidak nyambung dengan Sule. Sule yang sudah kelelahan tidak diberi kesempatan sama sekali oleh Parto, untuk menjelaskan dan dengan gaya bijak berusaha menjalankan tugasnya. Benar-benar khas birokrat Indonesia . Ups.

Untuk adegan yang lain, standar Sule banget. 

Namun saya senang sekali, melihat wajah dan senyum bahagia dari penonton sehabis film ini selesai. Memang sih durasi 1 jam 30 menit tak terasa berlalu dengan cepat. Sayang untuk Pamela Bowie, aktingnya masih sama dengan film-film lain yang biasanya diperankan. Jadi saya agak merasa bosan, bagaimana kalau sesekali main film dengan genre lain. Agar saya bisa lihat akting yang lainnya.

Namun dalam diskusi singkat setelah selesai film diputar. Seorang teman mengingatkan, kalau tidak semua aktor maupun aktris bisa berperan semua adegan. 

Dalam hal ini memang Sule, Parto jalur aktingnya di komedi, tidak bisa dipaksakan berubah ke genre horor misalnya. Sayapun hanya mengangguk-angguk 

Ada juga permainan gitar youtuber, penyanyi, penulis lagu , presenter (waduh diborong semua ini gelar ) , yang juga merupakan putra pertama Sule, tidak lain Rizky Febian.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun