Mohon tunggu...
Nurman Wahyu
Nurman Wahyu Mohon Tunggu... Lainnya - Seorang mahasiswa

Sampetan,Ampel, Boyolali

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Undip Melakukan Cek Kesehatan Gratis serta Edukasi Mengenai Protokol Kesehatan selama Pandemi

4 Agustus 2021   14:12 Diperbarui: 11 Agustus 2021   10:25 92
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri 
Dokpri 

Boyolali, Kompasiana (8/8) - Universitas Diponegoro baru saja melaksanakan KKN TIM II 2021 di tengah Pandemi Covid-19 dengan tema "Pemberdayaan masyarakat di tengah pandemi covid-19 berbasis pada tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs)"

Salah satu mahasiswa dari Kabupaten Boyolali bernama Nurman Wahyu Hidayat dari Fakultas Kedokteran melakukan kegiatan pemeriksaan kesehatan secara gratis serta penyuluhan mengenai pentingnya menjaga protocol kesehatan

Kegiatan ini dilakukan untuk memantau kesehatan warga selama pandemi Covid-19 dan meningkatkan kesadaran warga sekitar akan kesehatanya dengan cara cek kesehatan secara rutin serta meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga protocol kesehatan sesuai anjuran pemerintah agar kasus corona segera menurun dan pandemic ini segera berakhir.

Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 22 Juli - 03 Agustus 2021 dan kegiatan dilaksanakan secara door to door ke rumah warga sesuai himbauan pemerintah desa setempat akibat pandemi Covid-19.

Pelaksanan program ini dimulai dengan mendatangi rumah warga dan menanyai pola makan dan kegiatan sehari-harinya. Kemudian dilanjutkan dengan mengecek asam urat, gula darah, serta kolesterol. Selanjutnya dijelaskan juga mengenai pola makan yang benar apabila setelah dicek kesehatanya ternyata tidak normal. 

Warga setempat juga dijelaskan mengenai makanan dan minuman yang boleh atau yang dilarang ketika salah satu item dalam cek kesehatan yang dilakukan ada yang tidak normal seperti asam urat tinggi, gula darah tinggi, serta kolesterol tinggi. Dengan dilakukanya program ini diharapkan kesadaran warga dapat meningkat mengenai cek kesehatan secara rutin. 

Selanjutnya dilakukan pemeriksaan tekanan darah pada warga kemudian dilanjutkan dengan menjelaskan apa itu penyakit hipertensi, penyebab hipertensi, jenis hipertensi, tanda dan gejala hipertensi, efek dari hipertensi, kiat-kiat yang dapat dilakukan ketika mengalami hipertensi serta menjelaskan makanan atau minuman yang boleh dan dilarang ketika mengalami hipertensi.selanjutnya dilakukan penyuluhan tentang pentingnya menjaga protocol kesehatan selama pandemic serta efek yang ditimbulkan ketika tidak patuh protocol kesehatan.

Dari kegiatan pemeriksaan kesehatan dan penyuluhan mengenai pentingnya menjaga protocol kesehatan tersebut, diharapkan dapat memantau kesehatan warga selama pandemi covid-19 dan menambah pengetahuan mengenai hipertensi serta meningkatkan kesadaran warga sekitar tentang menjaga protocol kesehatan.

Penulis : Nurman Wahyu Hidayat

Dosen Pembimbing Lapangan: Dr. Mahfudz, SE., MT

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun