Mohon tunggu...
Nur Isnaini Agustin
Nur Isnaini Agustin Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Gadjah Mada

Mahasiswa Teknologi Survei dan Pemetaan Dasar Sekolah Vokasi, Universitas Gadjah Mada.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Imytasi, Mahasiswa UGM Ciptakan Inovasi Media Edukasi Sejarah Kerajaan Majapahit

3 September 2021   18:34 Diperbarui: 3 September 2021   19:43 793
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Imytasi, Mahasiswa UGM Ciptakan Inovasi Media Edukasi Sejarah Kerajaan Majapahit

Tim mahasiswa dari Departemen Teknologi Kebumian, Sekolah Vokasi, UGM menciptakan inovasi berupa media edukasi interaktif di Masa Pandemi. Mereka membuat inovasi Implementasi Immersive Technology pada StoryMap yang di singkat IMYTASI.

Kembali mengingat di pelajaran sejarah yang pernah kita pelajari. Salah satu sejarah kerajaan yang memiliki nilai penting dalam perkembangan Bangsa Indonesia adalah Kerajaan Majapahit. Kerajaan yang pernah berjaya pada masanya di masa kekuasaan Raja Hayam Wuruk dan patihnya Gadjah Mada. Dengan sumpah palapanya, Kerajaan Majapahit mampu menguasai seluruh wilayah Nusantara serta beberapa negara di Asia Tenggara. 

Terkait dengan hal tersebut, peran generasi muda sudah sepatutnya mengenali, memahami, dan bahkan melestarikan warisan budaya negeri ini yaitu dengan belajar di sekolah salah satunya. Namun kemasan pembelajaran yang kurang menarik, hanya berdasar pada teori dan buku-buku, menjadikan minat belajar peserta didik berkurang dan tak sedikit yang merasa jenuh. Terlebih lagi, tidak adanya laboratorium sejarah yang khusus dan akses lokasi candi yang jauh, menjadi salah satu penyebab berkurangnya pemahaman peserta didik. 

Begitu juga dengan masyarakat umum yang kurang edukasi dan kurang memahami arti penting dari benda cagar budaya. Dilansir dari beberapa sumber, banyak sekali terjadi upaya pelenyapan cagar budaya, dari pencurian, perusakan, bahkan pemalsuan. Terlebih lagi, dengan adanya kebijakan pembatasan mobilitas dan kerumunan akibat Pandemi Covid-19, sedikit banyaknya semakin membuat kesenjangan akan kepedulian terhadap situs cagar budaya. 

Merespon permasalahan tersebut dengan berdasar pada perkembangan teknologi yang tengah berkembang saat ini, 5 mahasiswa UGM berkolaborasi untuk menciptakan media edukasi dengan mengimplementasikan Immersive Technology pada StoryMap.

Mereka adalah Sherlina Artanti (D4 Sistem Informasi Geografis 2020) sebagai ketua, bersama empat anggota tim, yaitu M. Shaleh Arasyid (D4 Teknologi Survei Pemetaan Dasar 2020), Dita Ariyanti (D4 Teknologi Survei Pemetaan Dasar 2020), Muhammad Alfitroh (D4 Sistem Informasi Geografis 2020), dan Nur Isnaini Agustin ((D4 Teknologi Survei Pemetaan Dasar 2020), di bawah bimbingan dosen Bapak Rendy Putra Maretika.S.Si.,M.Sc. 

Kegiatan ini berhasil mendapatkan pendanaan riset dari kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia dalam ajang Program Kreativitas Mahasiswa bidang Karsa Cipta (PKM-KC) tahun 2021. 

Inovasi karya prototipe IMYTASI (Implementasi Immersive Technology pada StoryMap) ini, diciptakan dengan menggunakan teknologi yang tengah berkembang saat ini. Dibuat dengan tujuan untuk mengatasi permasalahan dalam edukasi sejarah, terutama tentang Kerajaan Majapahit. Terlebih lagi di masa pandemi, dimana banyak pelajar maupun kalangan masyarakat yang cenderung bosan akibat terlalu lama berdiam diri di rumah. 

“Dengan adanya inovasi karya ini, yang mampu menghadirkan fitur jelajah virtual, menjadikan pengguna dapat menjelajah sekaligus belajar tentang bagaimana megahnya Kerajaan Majapahit sebagai warisan sejarah dan menambahkan kecintaan kita pada negeri ini. Apabila Pandemi Covid-19 telah berakhir, inovasi karya ini diharapkan dapat terus digunakan oleh masyarakat, terutama kalangan pelajar sebagai media pembelajaran berteknologi sesuai dengan perkembangan zaman.”, kata ketua tim, Sherlina Artanti.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun