Mohon tunggu...
Nur Aini Puspitasari
Nur Aini Puspitasari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia

Pendidikan Kesejahteraan Keluarga 2018

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pemanfaatan Video Pembelajaran dalam Pembelajaran Daring Melalui Whatsapp Group di SDN Pondok Cabe Ilir III

25 Juli 2021   16:25 Diperbarui: 25 Juli 2021   16:32 91
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Sudah memasuki tahun kedua Coronavirus Diseases 2019 atau yang lebih dikenal dengan Covid-19 ini ada Indonesia. Pemberitahuan pemerintah untuk tetap berada di rumah pun masih berlaku. Salah satu dampak dari pemberlakuan di rumah aja yang sangat terasa yaitu di bidang pendidikan.

Pembelajaran yang biasa dilakukan secara tatap muka di sekolah kali ini tidak dapat dilakukan. Melalui Surat Edaran Mendikbud Nomor 4 Tahun 2020, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan arahan mengenai belajar dari rumah melalui pembelajaran jarak jauh.

Pada tahun ini Universitas Pendidikan Indonesia kembali melaksanakan KKN secara Tematik. Kali ini KKN Tematik UPI mengambil tema Membangun Desa Melalui Bidang Pendidikan dan Ekonomi dalam Implementasi MBKM pada Masa Pandemi (KKN Tematik MDBPE-MBKM). KKN Tematik ini dilakukan oleh mahasiswa secara individu di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing.

Penulis yang merupakan mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia program studi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga melakukan KKN Tematik di salah satu Sekolah Dasar Negeri di Pondok Cabe Ilir, yaitu SDN Pondok Cabe Ilir III.

Saat penulis melakukan wawancara kepada salah satu guru mengenai metode yang digunakan saat pembelajaran jarak jauh, beliau menjelaskan bahwa selama ini pembelajaran hanya melalui Whatsapp Group. Biasanya beliau hanya mengirim video yang sesuai, lalu membuat pertanyaan yang sifatnya menggali pengetahuan siswa, terkadang siswa diminta mengerjakan tugas dari buku tema. Satu minggu sekali siswa memberikan buku tugasnya ke sekolah.

Pada Senin, 19 Juli 2021, penulis bersama guru melakukan pertemuan daring menggunakan Google Meet. Pada pertemuan daring tersebut diisi dengan pendampingan belajar siswa, yaitu membahas soal yang telah diberikan oleh guru sebelumnya. Saat pertemuan daring tersebut, terungkap informasi bahwa saat itu adalah pertemuan daring pertama mereka selama pembelajaran jarak jauh. Siswa merasa kurang familiar dan lebih memilih pembelajaran melalui Whatsapp Group. Selain itu, dengan melakukan pertemuan daring dapat dikatakan kurang efektif dikarenakan tidak semua dapat mengikuti dikarenakan keterbatasan device maupun kuota.

Setelah mengetahui fakta tersebut, penulis membantu guru dalam pembelajaran dengan memberikan media pembelajaran berupa video yang dibuat menggunakan aplikasi Canva dan Inshot. Hal itu dilakukan bertujuan agar siswa dapat memahami materi dengan baik dan membuat pembelajaran mereka lebih bervariasi. Video yang telah dibuat oleh penulis lalu diberikan oleh guru kepada siswa melalui Whatsapp Group. Guru merasa sangat terbantu dengan adanya video pembelajaran yang diberikan oleh penulis karena beliau merasa dirinya kurang memahami teknologi.

Dengan adanya KKN Tematik UPI 2021 dalam bidang pendidikan ini, diharapkan dapat membantu meningkatkan kualitas pendidikan di masa pandemi Covid-19.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun