Mohon tunggu...
Rusmayanti
Rusmayanti Mohon Tunggu... Guru - Jangan pernah sia-siakan waktumu

Mahasiswa pendidikan matematika universitas Singaperbangsa karawang

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Media Pembelajaran Video dengan Sandi Smaphore Dapat Meningkatkan Motivasi Belajar Matematika, Apakah Bisa?

5 Juni 2020   18:35 Diperbarui: 5 Juni 2020   19:26 43
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Bidang pendidikan mempunyai sumbangsih yang besar dalam perkembangan dan kemajuan yang ada, maka sepatutnya kita memperhatikan Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas) menyebutkan, bahwa: “Pendidikan Nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak bangsa; bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, serta berilmu, cakap, kreatif, mandiri dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.

Matematika merupakan salah satu mata pelajaran yang sangat penting. Matematika juga memegang peranan yang besar. Hampir setiap hari kita berjumpa dengan sebuah kondisi yang memerlukan penggunaan angka dan bilangan, seperti saat menghitung uang, melakukan jual beli, menghitung jumlah pengeluaran dan pendapatan, semuanya memerlukan perhitungan matematika.

Namun kenyataannya sangat jauh berbeda, serigkali banyak siswa menganggap bahwa matematika adalah pelajaran yang sulit sehingga siswa kurang termotivasi mengikuti pelajaran matematika. Kebiasaan siswa yang hanya menjadi pendengar dan bersikap cuek membuatnya kurang mengembangkan kemampuan berpikir dan keaktifannya yang menjadi salah satu acuan mengapa siswa selalu menganggap matematika adalah pembelajaran yang sulit.

Salah satu penyebabnya adalah guru yang tidak menciptakan skenario belajar yang “menggigit” sehingga anak merasa tidak tertarik untuk belajar. Cara guru mengajar cara lama peninggalan jaman Belanda, sehingga membosankan siswa.

Namun akhir-akhir ini berbagai negra di dunia, tengah dikejutkan dengan wabah suatu penyakit yang disebabkan oleh virus bernama corona atau lebih dikenal dengan istilah covid-19 (Corona Virus Diseases-19). Virus yang awal mulanya berkembang di Wuhan, China bahkan sudah menyebar ke berbagai negara besar di dunia sepertti Italia, Spanyol, Amerika dan Bahkan negara tercinta kita ini yaitu Indonesia. Bahkn karena virus ini penularannya sangat cepat menyebar ke berbagai negara di dunia. Sehingga World Health Organization (WHO), menyatakan bahwa wabah penyebaran virus covid-19 sebagai pandemic dunia saat ini.
Akibat dari pandemi covid-19 ini, menyebabkan diterapkannya berbagai kebijakan untuk memutus mata ranti penyebaran virus covid-19 di Indonesia.

Upaya yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia salah satunya dengan menerapkan himbauan kepada masyarakat agar melakukan physical distance yaitu himbauan untuk menjaga jarak diantara masyarakat, menjauhi aktivitas dalam segala bentuk kerumunan, perkumpulan, dan menghindari adanya pertemuan yang melibatkan banyak orang. Dengan adanya pembatasan interaksi, Kementrian Pendidikan di Indonesia juga mengelurkan kebijakan yaitu dengan meliburkan sekolah dan mengganti proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dengan menggunakan sistem dalam jaringan (daring).

Dengan melihat dan merasakan situasi ini, saya mencoba berinovasi untuk memberikan salah satu alternatif pembelajaran secara daring atau online dalam pembelajaran matematika di rumah. pembelajaran yang saya buat ini adalah meia pembelajaran video yang nantinya akan saya bagikan dengan memanfaatkan produk Google yaitu Google form.

Google Form memiliki beberapa fungsi diantaranya:  1) Memberikan tugas latihan/ ulangan online melalui laman website, 2) Mengumpulkan pendapat orang lain melalui laman website, 3) Mengumpulkan berbagai data siswa/ guru melalui halaman website, 4) Membuat formulir pendaftaran online untuk sekolah, 5) Membagikan kuesioner kepada orang-orang secara online.

Pembelajara secara daring atau online ini dalam pelaksanaannya telah saya cantumkan video pembelajaran dengan sandi smaphore yang kn dipelajari siswa dalam mengikuti pembelajaran ini.

Berikut ini dapat anda lihat tayangan video pembelajaran garis dan sudut yang saya buat menggunakan pemanfaatan aplikasi Inshot an di upload sebelumnya di youtube serta kemudian barulah dicantumkan di Google Form.


Video pembelajaran garis dan sudut bertujuan untuk meningkatkan daya tarik, rasa senang dan memotivasi belajar siswa dalam mengikuti pembelajaran matematika di rumah dengan menggunakan google form.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun