Mohon tunggu...
Nikmah khairani
Nikmah khairani Mohon Tunggu... Wiraswasta - batubara

mahasiswa FKM

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Kenali Jenis-jenis Masker yang Dapat Melindungi Kita dari Virus Corona

8 Agustus 2020   15:37 Diperbarui: 8 Agustus 2020   15:35 49
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Masker merupakan alat pelindung diri (APD) yang paling banyak dicari belakangan ini. Saat ini menggunakan masker sudah menjadi salah satu kebiasaan yang diharuskan dilakukan ditengah pandemi seperti saat ini. Masker secara umum berfungsi untuk melindungi wajah dari debu dan kotoran, namun saat ini masyarakat menggunakan masker untuk melindungi diri dari virus Corona. Semenjak merebaknya virus Corona (COVID-19), kebutuhan masker di masyarakat semakin meningkat, terlebih setelah pemerintah menganjurkan untuk senantiasa selalu menggunakan masker saat melakukan aktivitas diluar rumah.

Masker memiliki berbagai macam jenis dan fungsi yang berbeda-beda dalam penggunaannya. Berikut macam- macam masker yang dapat digunakan untuk melindungi diri dari virus Corona.

  • Masker kain

Selain melakukan jaga jarak ditempat umum saat melakukan aktivitas, menggunkan masker juga sangat dianjurkan untuk seluruh masyarakat yang sehat. Penggunaan masker kain ini diperuntukkan untuk orang yang sehat. Dokter ahli paru mengatakan ini lebih baik dari pada tidak menggunakan masker sama sekali. Masker kain ini dapat dipakai berulang kali karna bia dibersihkan dengan cara mencucinya dengan detergen.

Selain itu masker kain juga dapat menahan droplet dan juga harganya sangat terjangkau dan dapat dibeli oleh berbagai kalangan masyarakat. Namun masker kain memiliki kekurangan filterasinya tak seefiktif masker bedah walau bisa menahan droplet, dan tidak dianjurkan untuk keperluan medis. Masker ini juga dianjurkan untuk digunakan selama 3 jam saja dan kemudian harus dicuci kembali.

  • Masker N95

Jenis masker yang satu ini cukup populer sebagai respirator dan diprediksi bisa mencegah virus Corona dengan lebih optimal. Masker N95 mampu menyaring hingga 95% partikel besar ataupun kecil yang mengandung virus diudara.

Walaupun diklain sebagai salah satu masker yang cukup efektif untuk penyebabaran virus Corona, namun menggunakan masker ini mengakibatkan rasa kurang nyaman. Hal ini karena masker ini bisa menimbulkan efek sulit bernapas, sehingga orang yang memiliki riwayat penyakit asma sangat tidak dianjurkan untuk menggunakan masker ini dalam waktu yang lama. Penggunaan masker ini juga tidak disarankan untuk anak-anak karena ukuran masker ini bisa terlalu besar sehingga tiak dapat memberikan perlindungan yang cukup.

  • Masker bedah ( surgical mask)

Masker bedah atau surgical mask merupakan jenis masker sekali pakai yangmudah dijumpai dan sering digunakan tenaga medis saat bertugas. Masker bedah ini dapat dijadikan pilihan untuk mencegah penyebaran virus Corona karena memiliki lapisan yang dapat mencegah partikel berbahaya masuk kedalam saluran pernapasan.

Meskipun demikian, pemakaian masker ini lebih efektif digunakan oleh orang yang sedang sakit untuk mencegah penularan kuman ke orang lain dibanding dengan orang yang sehat untuk melindungi diri dari penyakit.

  • Masker P95

Masker ini juga termasuk kedalam salah satu masker yang bisa mencegah penyebaran virus Corona. Berbeda dengan masker yang bertipe N, masker P95 ini memiliki keunggulan sendiri. Selain dapat menyaring debu, virus, dan partikel berbahaya lainnya diudara, masker respirator dengan kode P ini juga mampu menyaring partikel yang mengandung minyak yang dilepaskan seperti bensin, solar, minyak tanah, cat, dan minyak goreng.

Masker P95 ini biasanya digunakan diwilayah berminyak seperti pompa bensin, kilang minyak, pabrik farmasi, dapur, dan pabrik-pabrik yang yang memproses minyak atau  makanan digoreng. Masker P95 ini dapat dipakai hingga 40 jam dalam jangka waktu 30 hari.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun