Mohon tunggu...
Najla Hilda Latifah
Najla Hilda Latifah Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

Nama saya Najla hilda latifah, lahir di desa kekait, saat ini saya menjadi mahasiswa di universitas islam negri mataram.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Anak Muda, Kreativitas, dan Ekonomi

17 Oktober 2022   13:19 Diperbarui: 17 Oktober 2022   13:22 167
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Masa muda adalah salah satu fase kehidupan di mana seseorang berada dalam usia muda. Masa muda dapat bermakna sebuah fase antara masa kanak-kanak dan usia dewasa. Pemuda erat kaitannya dengan potensi, tanggung jawab, hak, karakter, kapasitas, aktualisasi diri, dan cita-cita.

Menurut Clarki Monstakis dalam buku yang ditulis oleh Munandar terbitan tahun 1995, menjelaskan pengertian kreativitas adalah mengekspresikan dan mengaktualisasikan identitas individu dalam bentuk terpadu antara diri sendiri, alam, dan orang lain. Pengertian Kreativitas pun dapat dimaknai suatu proses pemecahan masalah. Tidak hanya kemampuan menghasilkan sesuatu yang baru, tetapi teknis kreativitas sesungguhnya pasti menggunakan metode baru juga.

Event adalah suatu agenda, kegiatan atau festival tertentu yang menunjukkan, menampilkan dan merayakan untuk memperingati hal-hal penting yang diselenggarakan pada waktu tertentu dengan tujuan mengkomunikasikan pesan-pesan kepada pengunjung.

Wabah virus covid-19 yang mewabah di hampir seluruh dunia menyebabkan berbagai sector mengalami eror atau tidak berjalan dengan lancar, hal ini berdampak langsung sampai ke tingkat masyarakat terbawah, salah satunya adalah sector ekonomi. Dampaknya yang bisakita lihat dengan nyata adalah melemahnya konsumsi rumah tangga atau melemahnya daya beli masyarakat. Beberapa masyarakat yang semula bekerja sebagai pedagang mengalami masalah pada penjualannya, begitu juga masyarakat yang lainnya.

Pertumbuhan ekonomi merupakan factor penting dalam mengurangi kemiskinan dan menghasilkan sumber daya yang diperlukan bagi pembangunan manusia dan perlindungan lingkungan. Perekonomian mengalami ekpansi jika ada pertumbuhan positif. Dan sebaliknya perekonomian mengalami kontraksi jika pertumbuhannya negative.

Sebagai generasi penerus bangsa, anak muda merupakan salah satu tonggak penting dalam perekonomian. Dalam era digital, peran dan ide-ide kreatif anak muda dibutuhkan untuk membangun perekonomian, apalagi dalam masa pandemi seperti saat ini.

Digitalisasi telah menawarkan cara baru dalam bekerja dan menciptakan berbagai dampak kepada masyarakat, baik di desa maupun di kota. Dalam situasi ini, pemuda sebagai lokomotif perubahan diharapkan dapat menjadi agent of change, agar dapat mengoptimalisasikan transformasi ekonomi berbasis digital. Teknologi informasi dan komunikasi menjadi jembatan bagi semua pihak untuk terus dapat bertahan dalam berbagai kondisi.

Ketika perlahan-lahan kondisi dan situasi mulai membaik, walaupun belum dikatakan telah aman. Masyarakat dituntut kreatif, lebih-lebih para generasi muda. Peran anak-anak muda sangatlah penting, terlebih dalam hal-hal kegiatan atau event. Dari diadakannya sebuah kegiatan akan membuat dan mengundang khalayak ramai, artinya ada peluang bagi pedagang kecil untuk berjualan yang nantinya dengan harapan paling tidak bisa sedikit membuat normal perekonomian masyarakat.

Pada akhirnya, pemuda, kreativitas, serta tanggung jawab tidak bisa dipisahkan antara yang satu dengan yang lain dengan harapan lewat kreativitas mereka akan melahirkan sebuah bentuk upaya yang dalam hal ini paling tidak sebuah event atau kegiatan, serta tanggung jawab mereka sebagai pemuda adalah dituntut peka atas segala permasalahan yang ada di sekitar mereka.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun