Mohon tunggu...
Muthiah Afifah
Muthiah Afifah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Nasional

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Citayam Fashion Week (CFW) sebagai Ajang Pamer Outfit

1 Agustus 2022   09:29 Diperbarui: 1 Agustus 2022   09:53 302
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber : dokumen pribadi

Citayam Fashion Week (CFW) yang berlokasi di Dukuh Atas, Sudirman, Jakarta Pusat. menjadi Fashion Show banyak orang.

Dengan adanya street fashion, anak muda ini menarik perhatian, sehingga diakui keberadaannya. Dimana orang-orang bergiliran membuat konten di area zebra cross yang biasanya digunakan sebagai catwalk. ada yang berfoto membuat konten video dan juga mempromosikan dagangannya di area zebra cross yang mengganggu arus lalu lintas. pengemudi menghentikan kendaraannya jika seseorang membuat konten di area zebra cross.

Namun, Citayam Fashion Week yang berawal dari ide anak muda kini banyak diperebutkan oleh para influencer. Dua influencer yang tercatat memperebutkan Hak Kekayaan Intelektual (HAKI), yakni perusahaan Tiger Wong Entertainment milik Baim Wong dan perusahaan milik Indigo Aditya Nugraha.

Pantauan situasi Citayem Fashion Week (CFW) Rabu (27/7/2022), pukul 14.49 terpantau banyak pengunjung yang terus berdatangan mulai dari anak sekolah, youtuber hingga ibu-ibu yang juga hadir di CFW ini karena penasaran ingin melihat langsung suasana di Citayem Fashion Week.

sumber : dokumen pribadi
sumber : dokumen pribadi

Bahkan mantan pacar Dinar Candy atau yang kita kenal Ridho Illahi sempat ke kawasan Dukuh Atas untuk melihat langsung suasana Citayem Fashion Week (CFW). Namun, pada sore hari, tampaknya banyak orang yang menggunakan zebra cross untuk membuat konten yang mengganggu pengendara sepeda motor dan mobil yang lewat.

Pelayanan Masyarakat Polda Metro Jaya memberikan teguran, "Zebra Cross tidak digunakan untuk membuat konten, membuat video, atau fashion show" ujar salah satu polisi yang sedang patroli.

Dan juga terlihat bonge yang dikawal teman-temannya yang sedang membuat konten dengan artis. Ridho Illahi juga merasa minder untuk bertemu dengan Bonge karena melihat dia dikawal oleh teman-temannya. Akhirnya, Bonge mendekati Ridho Illahi untuk menyuapi makan. Ridho Illahi merasa terhormat karena di samperin dan di suapin makanan oleh bonge.

Tidak hanya itu bahkan Ibu-ibu yang datang ke CFW ini hanya untuk melihat langsung suasana disana. Mereka berpendapat bahwa "Menyenangkan, menonton Citayem Fashion Week," kata Bu Yuyun.

Begitulah suasana Citayem Fashion Week (CFW) Rabu (27/7/2022), ada yang sekedar nongkrong, ada yang konten bareng dan ada juga yang bekerja mempromosikan dagangannya.

*Muthi'ah Afifah, mahasiswa Program Studi Komunikasi UNAS

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun