Mohon tunggu...
Gigih Mulyono
Gigih Mulyono Mohon Tunggu... Wiraswasta - Peminat Musik

Wiraswasta. Intgr, mulygigih5635

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Pengalaman Terpapar Covid-19, Episode 3

13 Agustus 2021   14:00 Diperbarui: 15 Agustus 2021   22:29 834
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Tetirah, Wisata, Pengobatan dan Sepi

Holistic Hospital adalah sebentang lahan 23 hektar dengan rimbun pepohonan. Di tepi sungai dan sawah.

Lahan di ketinggian, menjulur menurun ke lembah bertemu sungai kecil yang airnya gemericik deras lancar. Asri. Resepsionis dan pusat pengobatan berada diatas, kamar kamar pasien berada di tengah ketinggian  dan di dasar lembah.

Senin 2 Agustus lewat tengah hari, setelah mendaftar saya diperiksa Dokter Abdullah. Dilihat dari gestur dan postur, dokter ini pasti masih muda. Meski wajahnya tak nampak, tertutup masker.

Dengan jubah panjang hijau, dokter memencet dada dan punggung. Stetoskop memeriksa segala getaran sinyal di dalam rongga.

Kelihatannya baik baik saja pak, semua normal. Ujar dokter, hanya saja bapak sudah pasang ring dan pace maker ya. Juga batuk batuk. Betul saya sudah di ring dan dibantu pacu jantung sekitar 11 tahun. Dan gejala nyata adalah batuk yang kadang menghebat.

Baik, hari ini bapak terapi Ozon. Besok ambil darah, urine dan PCR.

Itulah pertemuan awal dengan dokter muda Abdullah yang ramah, santun dan meyakinkan. Hati senang.

Saya cek in ke kamar yang berada ditengah ketinggian lahan. Mobil mengantar ke parkiran bawah. Dari parkir, kami berjalan kaki menenteng bawaan mendaki menuju kamar.

Inilah rumah baru saya nomor 162. Bukan kamar, ini adalah rumah berukuran sekitar 40 M2. Cukup besar. Ada teras depan menghadap atas, dan disisi kanan ada kolam renang umum. Kemudian ruang tamu dengan sofa merah panjang berdampingan toilet besar disampingnya, dibelakang tembok pembatas adalah ruang tidur. Lalu teras sisi belakang cukup lebar, terbuka menghadap lembah.

Usai menata barang bawaan, anak dan driver kembali pulang ke Cibubur. Kini disinilah ditengah ketinggian, saya akan tinggal sendirian beberapa hari ke depan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun