Mohon tunggu...
Muhammad Khusaeni
Muhammad Khusaeni Mohon Tunggu... Mahasiswa - Seorang petualang

Mahasiswa Teknik Mesin

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa UNTAG Surabaya Melakukan Kegiatan Persiapan dan Edukasi untuk Siswa SD

23 Juni 2021   21:00 Diperbarui: 23 Juni 2021   21:01 156
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Edukasi Untuk Siswa SD Sebelum Pendidikan Tatap Muka

Lamongan, 6 juli 2021, M. Khusaeni adalah salah satu mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dari fakultas teknik melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Dsn Lembeyan 03/02, Ds Doyomulyo, Kec Kembangbahu Lamongan dengan boimbingan oleh dosennya Ir. Gede Sarya, MT.

Di masa pandemic Covid-19 Era New Normal ini kebijakan dari Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya mahasiswa tetap melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) namun waji dilakukan di tempat tinggal masing-masing mahasiswa, hal ini dengan tujuan agar mahsiswa tetap dapat melaksanakan kegiatan KKN dengan mengurangi resiko terjadinya penularan Covid-19 dan memberikan kesempatan kepada mahasiswanya untuk melakukan pengabdian diwilayahnya masing-masing.

 Dalam kegiatan KKN ini M. Khusaeni melakukan penyuluhan kepada orang tua tentang protokol kesehatan yang akan digunakan sewaktu pendidikan tatap muka agar para orang tua tidak khawatir tentang penularan virus Covid-19 kepada anaknya. 

Dalam kegiatan KKN yang bertajuk persiapan pendidikan tatap muka ini M. Khusaeni memberikan edukasi kepada para murid SD bagaimana melaksanakan protokol kesehatan yang baik dan benar. Seperti menjaga jarak, memakai masker yang benar, selalu cuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah melakukan kegiatan, dan memakai hand sanitizer. M. Khusaeni tidak hanya mengedukasi tentang protokol kesehatan namun juga melakukan pendampingan pembelajaran melalui Handphone dan juga buku pegangan para siswa SD untuk memahami materi yang diberikan dan tugas yang diberikan oleh guru SD.

 Dalam pelaksanaan kegiatan ini mendapat tanggapan dari masyarakat setempat dan mendapat dukungan yang antusias dari warga, sebagaimana yang dikatakan oleh ketua RT setempat Bapak Margiono bahwa kegiatan KKN Mahasiswa UNTAG Surabaya ini sangat bermanfaat bagi warganya.

#KitaUntagSurabaya

#UntagIndonesia

#UntagSurabayaKeren

#EcoKampus

#KampusKompeten

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun