Mohon tunggu...
Sosbud

Program Kerja Multidisiplin "Edukasi Mari Hidup Sehat dengan Mengelola Sampah"

10 Februari 2019   15:20 Diperbarui: 10 Februari 2019   15:20 16
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Dokumentasi Tim I KKN Universitas Diponegoro, 2019/Dokumentasi pribadi

Gondangwinangun, Ngadirejo -- Sabtu (2/2) Tim KKN I Universitas Diponegoro melakukan program kerja multidisiplin Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang ketiga di Desa Gondangwinangun. Program tersebut bernama "mari hidup sehat dengan mengelola sampah". Acara tersebut diselenggarakan bertempat di Balai Desa Gondangwinangun pada tanggal 2 Februari 2019. Acara tersebut mengundang Ketua RT, Ketua RW, Kepala Dusun, dan Perangkat Desa Gondangwinangun.

Acara Edukasi Mari Hidup Sehat dengan Mengelola Sampah ini bertujuan untuk membangun kesadaran dan pemahaman stakeholder pemerintahan Desa Gondangwinangun terhadap masalah sampah, dimana masalah tersebut menjadi prioritas penanganan pada tahun 2019. Dipilihnya target perserta acara ini dengan harapan para peserta nanti dapat menyampaikan apa yang menjadi poin penting pembahasan pada acara tersebut kepada masyarakat di wilayahnya masing-masing. Substansi bahasan pada acara tersebut meliputi definisi sampah, jenis sampah dan penanganannya, sistem pengelolaan sampah di Indonesia (termasuk sosialisasi program desa 2019 terkait sampah), dan penjelasan terkait pentingnya pembentukan bank sampah lingkup dusun/desa.

Diharapkan dengan adanya acara Edukasi Mari Hidup Sehat dengan Mengelola Sampah ini dapat mendorong masyarakat Desa Gondangwinangun agar mempersiapkan diri dalam menghadapi masalah tersebut sembari menunggu realisasi program desa terkait sampah. Selain pengelolaannya yang harus sesuai dengan ketentuan, juga diharapkan dapat terbentuk bank sampah sebagai bentuk penanganan sampah lanjutan, yang tentunya juga bisa berdampak positif terhadap perekonomian masyarakat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun