Mohon tunggu...
Misbah Murad
Misbah Murad Mohon Tunggu... O - "Tidak ada sekolah menulis; yang ada hanyalah orang berbagi pengalaman menulis."- Pepih Nugraha, Manager Kompasiana. chanel you tube misbahuddin moerad

"Tidak ada sekolah menulis; yang ada hanyalah orang berbagi pengalaman menulis."- Pepih Nugraha, Manager Kompasiana. chanel you tube misbahuddin moerad

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Seribu Pembelajaran dari Kompasianer

28 Oktober 2019   09:56 Diperbarui: 28 Oktober 2019   10:11 42
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Saya beruntung sekali, menjelang purna tugas, bergabung dan terlibat di kompasianaer, iseng nulis-nulis apa saja yang ada di benak, kadang mencoba mengikuti berita dan keadaan yang lagi panas, kadang mencoba ikut berpolitik, walau sekedar politik "Warung Kopi" kadang berpuitis, melalui puisi, cerpen dan novel, apa saja dibuat yang penting ada kegiatan, konon katanya kalau kita sudah menulis atau membaca, kalau sudah tua kita tidak pikun.

Beruntung sekali banyak orang-orang hebat di kompasiana, tulisan-tulisan mereka, pendapat dan argument mereka bagus-bagus, walau tidak jarang ada pendapat dan kesimpulan mereka tidak sependapat dengan apa yang ada di benak saya, itu adalah biasa, karena tidak ada yang benar dan salah, bagaimana persepsi seseorang melihatnya, dari kaca mata saya mungkin benar tapi dari kaca mata orang lain mungkin salah.

Dalam melihat ramainya tulisan Kompasianaer di Kompasiana, tentunya yang pertama saya lihat adalah judul dari sebuah tulisan atau artikel, kalau menarik judulnya saya akan membacanya, yang kedua adalah tulisan atau artikel dari sahabat-sahabat yang sering memberikan komentar pada sesuatu yang saya tulis, ada memang beberapa yang saya beri komentar terlebih dahulu setelah melihat sepintas dan mengambil intisari dari tulisan tersebut, kemudian nanti setelah lowong saya membaca seutuhnya tulisan tersebut, sering juga tulisan dari kompasianer saya ambil utuh untuk saya memberikan materi ke temen-teman yang lain, kadang juga saya modifikasi tulisan sahabat dengan pendapat yang lain dan pendapat saya pribadi saat saya mengajar atau sebagai pembicara di suatu tempat.

Atau kalau melihat perjalanan serta kuliner yang disajikan, apalagi kalau perjalanan itu belum pernah saya tuju, itu langsung menjadi tempat yang akan saya kunjungi di liburan atau waktu lowong berikutnya, atau makanan khas daerah yang belum pernah saya makan, saya langsung brosing, adakah makanan itu dijual di Bogor atau dimana saya berada saat itu.

Sebuah pembelajaran yang sangat berarti, kadang saya mendapatkan tekhnik yang efektif untuk menjadi lebih tenang, dan lain sebagainya, terima kasih untuk para penulis di kompasiana, terus berkarya, terus mengeluarkan energy dari pikiran-pikiran otak kiri dan otak kanan kompasianaer.

Bogor, 28102019

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun