Mohon tunggu...
Cak Min
Cak Min Mohon Tunggu... -

Male, main interests include sciences, education, internet, sports (football and cycling) and about life in general. Currently living in Thailand.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Paypal dan "Intangible Item"

22 Februari 2012   14:54 Diperbarui: 25 Juni 2015   19:19 241
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13299203432049982822

[caption id="attachment_162803" align="aligncenter" width="688" caption="Paypal tak akan memenangkan klaim pembeli barang digital (intangible goods) atas penjual yang tak mengirimkan barang yang telah dibeli"][/caption] Jika Anda hendak membeli jasa, barang digital atau barang-barang lain yang tidak dapat disentuh dan hendak membayar lewat situs Paypal, sebaiknya Anda pikirkan lagi keputusan ini. Jika sang penjual tidak mengirimkan barang yang sudah Anda beli itu, Anda tak akan bisa mengajukan klaim lewat Paypal agar uang Anda dikembalikan. Dengan demikian, Anda akan menjadi korban penipuan. Hari ini saya mendapatkan pelajaran yang setara dengan nilai US$50 dari Paypal. Sebuah email yang dikirimkan oleh Paypal hari telah menyadarkan saya bahwa, sistem proteksi kepada pembeli jasa/barang digital yang bertransaksi keuangan lewat Paypal ternyata tidak sebagus proteksi kepada pembeli barang yang kelihatan/bisa disentuh/bisa dikirimkan lewat pos biasa. Rupanya ada sebuah klausul di Terms & Conditions Paypal yang menyatakan bahwa barangsiapa yang membeli digital/virtual/intangible item maka mereka tidak berhak mendapatkan proteksi pembeli dari Paypal karena Paypal "kesulitan untuk membuktikan" bahwa pengiriman dan penerimaan barang telah dilakukan. Berikut ini kutipan email dari Resolution Centre Paypal:

Dear XXXXXXXX, We have completed our investigation on the following transaction: Case ID:  PP-001-644-955-869 Transaction Date:  5 Jan 2012 Transaction Amount:  -$50,00 USD Seller's Email:  xxxxxx@xxxxxxx.com Seller's Name:  xxxxxx xxxxxx Unfortunately, we have refused your claim since you bought a virtual, digital or intangible item that is not eligible for the PayPal Buyer Protection. We only cover claims for physical items, since they can be sent by mail and it is possible to track the shipping. We recommend you to get in touch with the seller to agree on a solution. You can find the contact information of the seller in the Transaction Details. Sincerely, Carissa PayPal PayPal Email ID  PP644

Kisah kasus ini bermula ketika saya hendak membeli database forum yang saya buat di http://www.phpbber.com. Situs ini adalah situs penyedia hosting forum gratisan. Saya memutuskan untuk memindahkan forum saya ke situs lain dan untuk itu saya harus mendownload database forum. Download tak bisa saya lakukan sendiri dan saya harus mengontak pemilik situs phpbber.com. Oleh pemilik situs phpbber.com, saya diharuskan membayar US$50 lewat Paypal. Demi mendapatkan database forum secepat mungkin, saya langsung melakukan pembayaran yang diminta. Janji awal dari admin phpbber.com adalah dalam 3 hari saya akan menerima database yang sudah saya beli. Namun hingga hari ini database itu tak kunjung tiba di mailbox saya. Komunikasi dengan sang admin phpbber.com sejak awal Januari lalu juga tak membuahkan hasil, selain janji-janji pengiriman yang tak dipenuhi. Mudah-mudahan pengalaman saya ini dapat membuat para pembaca lebih berhati-hati dalam membeli barang lewat internet dan menggunakan situs penyedia transaksi keuangan. Semoga pengalaman ini bermanfaat untuk Anda semua.

Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun