Mohon tunggu...
Mex Rahman
Mex Rahman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Son-Brother-Friend

Bermimpi tiduri Monica Bellucci

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

US Open 2014: Murray Tantang Djokovic

2 September 2014   20:47 Diperbarui: 18 Juni 2015   01:48 40
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Dari turnamen tenis lapangan keras Grand Slam US Open 2014, ulangan partai final tahun 2012 sektor tunggal putra kembali terjadi di babak quarterfinal. Petenis Inggris Raya yang saat ini menempati ranking 9 ATP, Andy Murray akan kembali berhadapan dengan petenis yang ditaklukkannya di partai final turnamen pada tahu 2012, Novak Djokovic di babak 8 besar US Open 2014. Ini merupakan pertemuan yang ke-2 bagi kedua petenis dalam turnamen yang dihelat di USTA Billie Jean King National Tennis Center, New York, USA dan merupakan pertemuan yang ke-21 dimana dari 20 pertemuan bagi keduanya yang telah berlangsung, Djokovic unggul dengan 12 kali kemenangan.

Petenis asal Serbia yang saat ini menduduki posisi puncak ATP, Novak Djokovic melaju ke quarterfinal setelah pada laga round 4 sukses meraih kemenangan mudah atas petenis Jerman unggulan 22, Philipp Kohlschreiber. Dalam pertarungan yang berlangsung di Armstrong Stadium, Djokovic langsung menekan dan meraih kemenangan telak di set pertama dengan skor 6-1 dalam tempo 25 menit.

Di set kedua Kohlschreiber sempat memberi perlawanan hebat sebelum akhirnya harus kembali mengakui keunggulan lawannya dengan skor 5-7 dalam waktu 56 menit. Di set ketiga Djokovic yang selalu berhasil melaju sampai ke partai puncak US Open sejak tahun 2010-2013 kembali lanjutkan dominiasinya atas Kohlschreiber. Juara US Open 2011 ini membutuhkan waktu 42 menit untuk mengakhiri perlawanan Kohlschreiber di set ketiga sekaligus memastikan diri mengantongi tiket 8 besar dengan skor 6-4.

Sedanngkan Andy Murray memastikan diri melaju ke quarterfinal setelah di round 4 sukses menyingkirkan petenis tangguh asal Prancis, Jo-Wilfried Tsonga dalam pertarungan 3 set selama 2 jam 35 menit. Set pertama berjalan ketat sebelum akhirnya Murray menutup perlawanan Tsonga di set ini dengan skor 7-5.

Di set kedua, kedua petenis kembali menampilkan permainan cantik. Pertarungan ketat dan seimbang kembali ditunjukkan oleh kedua petenis tersebut. Namun lagi-lagi, Tsonga harus kembali dipaksa untuk mengakui keunggulan Murray dengan skor 7-5. Banyaknya unforced errors yang dilakukan oleh Tsonga membuat Andy Murray semakin di atas angin. Total Tsonga melakukan 43 unforced errors sebelum akhirnya kembali menyerah atas Murray dengan skor 4-6. Dengan kemenangan tersebut Murray berhak melaju ke babak berikutnya.

Mampukah Murray kembali mengulang sukses tahun 2012 lalu dengan mengalahkan Novak Djokovic? Atau justru Djokovic-lah yang akan membayar lunas demdan tahun 2012 dan melanjutkan tren positifnya dengan tidak pernah gagal menembus final US Open sejak tahun 2010? Kita nantikan saja pertarungannya.

Sementara itu, tiket quarterfinal juga diraih oleh petenis papan atas dunia lainnya, Stanislass Wawrinka. Stan yang dalam turnamen ini menempati unggulan ketiga harus bekerja keras untuk melewati hadangan di round 4 sebelum akhirnya berhasil menaklukkan petenis Spanyol unggulan 16, Tommy Robredo dalam pertarungan yang memakan waktu 181 menit dengan skor 7-5, 4-6, 7-6 (9-7) dan 6-2.

Berikut hasil selengkapnya dari laga round 4 bagian pertama (Men's Single):

1. Novak Djokovic (SRB) [1] vs Philipp Kohlschreiber (GER) [22] → 6-1, 7-5, 6-4

2. Jo-Wilfried Tsonga (FRA) [9] vs Andy Murray (GBR) [8] → 5-7, 5-7, 4-6

3. Stan Wawrinka (SUI) [3] vs Tommy Robredo (ESP) [16] → 7-5, 4-6, 7-6 (9-7),6-2

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun