Mohon tunggu...
Gerard Widy
Gerard Widy Mohon Tunggu... lainnya -

Firdaus - Dunia - Surga (neraka dimana?)

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Kompasiana, sebuah kuburan masal

16 November 2010   07:24 Diperbarui: 26 Juni 2015   11:34 94
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Media. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

udah 112 tulisan saya di Kompasiana. Ada yang agak bermutu banyak juga yang mungkin sekedar sampah. Berapa banyak tulisan anda di Kompasiana ? 10, 20 atau malah lebih dari 100. Ingat dengan tulisan anda yang ke 2 di Kompasiana?. Tulisan pertama mungkin masih menempel di ingatan anda karena itu momen awal anda memasuki dunia Kompasiana. Bagaimana dengan tulisan selanjutnya? .............. entahlah. Berapa banyak member yang terdaftar di Kompasiana?. Puluhan, ratusan atau malah ribuan? Jika setiam member saat ini rata-rata dianggap memiliki posting di Kompasiana sebanyak 10 tulisan dan total anggotanya dianggap 1000 orang, berati ada 10.000 tulisan dalam Kompasiana. Posting yang masih mendapat perhatian, anggap saja 3 posting terakhir, artinya ke 7 posting sebelumnya sudah menjadi "almarhum". Dari 1000 anggota Kompasiana berarti ada 7000 posting yang  "almarhum" dan mulai terlupakan tersimpan dalam server Kompasiana. Server Kompasiana bak kuburan masal posting-posting yang berisi banyak ide, info, pendapat, reportase dan segala macam isi pikiran lainnya. Tulisan-tulisan lama yang ber"tag" sangat sulit menembus search engine (Google, Yahoo, dll) dengan keyword tertentu, karena postong-posting tersebut terletak pada sub domain Kompasiana (http://xxx.kompasiana.com/yyy/mmm/ddd/judulposting) bukan terletak di domain utama, apalagi posting yang lupa tidak ber "tag". Meskipun Pagerank Kompasiana menurut Google adalah 6 (dari 10, yang berarti lumayan tinggi), namun posting-posting dalam subdomain Kompasiana masih tetap sulit terjangkau search engine. Ini akan menambah makin tenggelamnya posting lama tersebut. Bagaimana membuat posting-posting para member Kompasiana terjangkau search engine (yang terletak diluar domain Kompasiana = search engine di kanan atas broser anda = bukan yang berada dalam Blog Kompasiana), sokur-sokur menjadi top10 hasil pencarian search engine di Google atau Yahoo?, sehingga posting lamapun tidak cepat menjadi "almarhum"??? Para webmaster Kompasiana mungkin bisa mencari solusinya. Atau anda mungkin?

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun