Mohon tunggu...
Melisa Angelina
Melisa Angelina Mohon Tunggu... Lainnya - Cubing never stops, neither does writing

Cuber. Writer. Dominan otak kiri.

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Giveaway Jadi Strategi Marketing

26 Mei 2020   12:05 Diperbarui: 26 Mei 2020   11:59 623
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi giveaway (Sumber: brilio.net)

Giveaway? itu, lho, bagi-bagi hadiah gratis. Sebenarnya sudah sejak lama saya ikut-ikut giveaway, diawali dari postingan yang berseliweran di Facebook dan Instagram. 

Setiap hari, bisa lewat hingga lima postingan giveaway, baik yang berasal dari dalam maupun luar negeri. Luar negeri? Iya, saya kan penggemar rubik, sedangkan produsen rubik mayoritas dari Cina, tidak heran kalau beranda Facebook saya isinya postingan rubik semua (lah, kok jadi curhat).

Berapa banyak giveaway yang saya telah ikuti, wah, tidak terhitung jari. Dari mulai yang sekadar like, share, mention teman, sampai yang niat banget macam memberi ulasan positif dan posting foto terbaik. 

Berapa kali menang? Hmmm, bisa dihitung jari, sih. Mayoritas dapatnya rubik, merchandise contohnya tas, kaos, kemudian disusul novel, dan yang terakhir saya berhasil dapat satu unit mouse baru (mahal nih). Lumayan, dari dulu ngidam mouse nirkabel, eh dapat gratis.

Gambar 1. Hadiah mouse hasil giveaway (Sumber: dokumen pribadi)
Gambar 1. Hadiah mouse hasil giveaway (Sumber: dokumen pribadi)
Gambar 2. Hadiah tas drawstring hasil giveaway (Sumber: dokumen pibadi)
Gambar 2. Hadiah tas drawstring hasil giveaway (Sumber: dokumen pibadi)
Gambar 3. Hadiah kalender hasil giveaway (Sumber: dokumen pribadi)
Gambar 3. Hadiah kalender hasil giveaway (Sumber: dokumen pribadi)

Impresi awal saya ketika melihat postingan giveaway itu satu, apa nggak rugi itu penyelenggaranya kalau bagi-bagi tiap minggu begini? Setiap periode banyak pula yang menang. Walaupun jujur, saya lebih suka ikut giveaway yang pemenangnya lebih dari satu, karena kalau cuma satu nggak pernah menang (sad). Saat masa karantina begini, malah makin menjamur postingan giveaway, dengan jumlah pemenang yang cukup banyak, bisa sampai sepuluh per periode. Wow, menarik bukan?

Usut punya usut, ternyata setelah saya pelajari lebih lanjut, giveaway bisa menjadi salah satu usaha promosi demi menggenjot penjualan (saya bilang salah satu, ya, karena faktanya tidak mungkin seratus persen berhasil). Ambil contoh ada sebuah perusahaan teknologi yang memproduksi piranti dan aksesoris komputer. 

Untuk meningkatkan penjualan dan citra di masyarakat, mereka mengadakan giveaway berupa kaos dan tas gratis untuk sepuluh pemenang beruntung (saya dapat tas, ada di Gambar 2).

 Dalam desain kaos dan tasnya akan disematkan logo perusahaan. Nah, nanti sepuluh orang itu harapannya akan memakai merchandise tersebut, dan dibawa kemana-mana. Orang-orang akan melihat logo produk komputer itu. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun