Mohon tunggu...
maulana fathur
maulana fathur Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

--- Tetap Tenang ---

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Berkebun Jadi Salah Satu Cara Self-Healing Selama Pandemi

31 Juli 2021   11:33 Diperbarui: 31 Juli 2021   11:47 479
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kegiatan yang bisa dilakukan selama pandemi Covid-19, yang dapat dilakukan di rumah adalah berkebun. Berkebun di rumah menjadi salah satu aktifitas yang positif yang paling banyak digeluti masyarakat. Selama pandemi kegiatan berkebun ini tergolong unik yang banyak dilakukan oleh ibu - ibu setempat mengingat pada hari - hari biasa sebelum pandemi, kegiatan berkebun / bercocok tanam hampir tidak mungkin dilakukan, karena keisubkan yang banyak menyita waktu. 

Kegiatan menanam dan berkebun dirumah lambat laun menjadi tren selama pandemi. Dengan bantuan media sosial, banyak di antara mereka yang  memposting kegiatan bercocok tanam dan mendapat respons yang positif. ada sejumlah faktor  yang mendasari minat ibu - ibu dalam bercocok tanam/berkebun salah satunya yaitu estetika. Pilihan pot- pot kustom akan menambah cantik tampilan tanaman sehingga memiliki visual yang bagus dan menenangkan hati.

Berkebun dan bercocok tanam juga membantu merangsang sensor kognitif manusia, dikombinasikan dengan aktifitas fisik dan kepuasan hasil. Pertumbuhan tanaman hari demi hari dapat diperhatikan dengan rutin dan akan membangun sifat terapeutik yang mendorong indera - indera tubuh seperti penciuman ketikan mencium aroma bunga, pengecap ketika merasakan hasil buah dari tanaman , atau  penglihatan ketika melihat bunga yang sedang mekar. 

Manfaat bagi jasmani yaitu saat otot - otot kita sedang bekerja ketika sedang berkebun. tanpa kita sadari, berkebun membakar cukup banyak kalori. kegiatan seperti berjongkok yang menguatkan otot paha, mengakat pot yang menggunakan otot lengan, dan berjalan membawa tanaman yang melatih keseimbangan tubuh. 

Maka dari itu berkebun jadi salah satu cara self-healing selama pandemi karena berkebun dapat menurunkan tingkat stress dan depresi di masa pandemi ini dengan berkebun semua beban pikiran dapat lepas begitu saja dan memberikan aktifitas yang positif bagi tubuh.

Berkebun dengan metode hidroponik pada saat pandemi ini juga banyak dilakukan pada saat pandemi, budidaya dengan tanaman hidroponik ini dilakukan pada lahan - lahan yang sempit. yang biasanya digunakan sebagai tanaman hidroponik yaitu semacam tanaman holtikultura, tetapi biasanya yang ditanam adalah tanaman semusim. sebenarnya semua jenis tanaman juga bisa di budidayakan dengan menggunakan cara hidroponik. pada tanaman hidroponik juga dapat memberikan kesan design interior yang bagus dan menarik untuk digunakan sebagai hiasan di rumah. 

Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun