Mohon tunggu...
Maulana Hafedz Evanata
Maulana Hafedz Evanata Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

saya adalah mahasiswa di Universitas Pendidikan Indonesia yang sedang menjalankan program KKN

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Sosialisasi Literasi di SDN 024 Coblong

20 September 2021   11:19 Diperbarui: 20 September 2021   11:44 320
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesan pertama kami sebagai mahasiswa yang berniat untuk menjalankan program KKN di SDN Coblong 024  adalah kagum, mengapa kagum ? Karena guru-guru dan perangkat sekolah yang ramah serta bersedia memfasilitasi kami agar bisa berkegiatan di SD tersebut. 

Pertama kami memperkenalkan diri, setelah itu diskusi tentang keaadaan objektif di SDN Coblong 024. Dan dari hasil diskusi memang benar bahwasannya minat litarasi siwa sangat minim, ditambah dengan keadaan pandemi yang menghantam di waktu yang tidak terduga. 

Ibu Rina selaku guru pamong menjelaskan secara terperinci bagaimana pelaksanaan pembelajaran di sekolah tersebut, dalam dalam pemaparannya kami mengetahui bahwasannya sangat sulit sekali, hanya dengan media whatsapp, namun terlepas dari itu, antusiasme siswa patut kami ancungi jempol, karena dengan segala keterbatasan itu mereka masih semangat dalam menjalankan pembelajaran.

Di hari pertama kami ke sekolah tersebut, kami mendapatkan beberapa hal yang menjadi isu yang patut kami temukan pemecahnya. Maka dari itu kami merencanakan untuk membuat program literasi, dan sosialisasi secara terperinci yang dimana sasarannya adalah siswa kelas 5 SD yang kebetulan akan melaksanakan kegiatan ANBK. 

Maka dari itu kami merancang sosialisasi perihal pentingnya literasi. Saya dibantu oleh kawan-kawan merancang bagaimana sih kira-kira sosialisasi yang sesuai dengan siswa kelas 5 SD. Kami sebisa mungkin membuat sosialisasi yang menarik dan tidak monoton agar siswa juga bisa merasa antusias apabila proses sosialisasi berlangsung.                                                                                

Power point yang berisi sosialisasi perihal pentingnya literasi sudah kami buat dengan segala ide dan masukan dari teman-teman. Hari H telah tiba, siswa sudah ada dalam ruangan, dan pastinya protokol kesehatan diterapkan dengan sangat ketat. Setelah proses ANBK selesai, saya pun maju ke depan untuk mensosialisasikan apa yang telah kami buat sebelumnya. Dan kesan pertama siswa-siswa terlihat masih bingung, namun terlihat raut wajah yang penasaran akan hal yang telah saya sosialisasikan. 

Harapan besar kami, siswa bisa sedikitnya mengerti perihal sosialisasi yang kami paparkan. Dan ada pengaruh yang signifikan bahwasannya literasi itu penting, apalagi di usia yang sangat dini, siswa-siswa memang dianjurkan untuk gemar membaca agar membuka jendela wawasa perihal hal yang sebelumnya tidak mereka ketahui menjadi mereka ketahui.

Saya harap dalam proses saya KKN di SD tersebut bisa membawa pengaruh serta perubahan, walaupun hanya terlihat sedikit, tetapi setidaknya saya dan kawan-kawan berusaha meningkatkan literasi di SDN 024 Coblong.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun