Mohon tunggu...
Maria Nariswari
Maria Nariswari Mohon Tunggu... Lainnya - PND

Penulisan Naskah Digital

Selanjutnya

Tutup

Gadget

Aspek Penting dalam Jurnalisme Online dan Multimedia

14 September 2020   19:11 Diperbarui: 14 September 2020   19:13 451
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Ketika seseorang ingin memahami menganai jurnalisme multimedia, harus terlebih dahulu mengerti tentang apa itu jurnalisme online. Diantara keduanya, mereka saling berhubungan satu sama lain. 

Apakah anda sudah memahami apa itu jurnalisme online? Simak penjelasannya dibawah ini ya!

Informasi yang dapat diakses dari mana saja dan tanpa tenggat waktu tertentu selama ada jaringan internet dapat disebut dengan online. Secara singkat, jurnalisme online adalah aktivitas jurnalistik yang dilakukan secara online berbasis internet.

Secara lebih jelas, jurnalisme online merupakan jurnalisme yang diproduksi secara eksklusif untuk dihardirkan melalui World Wide Web sebagai elemen grafis internet. Menurut Widodo (h.23, 2020) Jurnalisme online juga tidak didorong oleh tujuan multimedia, maka jurnalisme online dan jurnalisme multimedia adalah dua hal yang berbeda. Digital storytelling juga bukan menjadi faktor utama dalam jurnalisme online.

Menurut Mark Deuze, jurnalisme online terdiri dari empat jenis, yaitu :

  • Mainstream New Sites : salah satu contoh jenis jurnalisme online jenis ini adalah media berita online. Situs ini menawarkan pilihan editorial content yang disediakan oleh media induk yang terhubung atau memang diproduksi dalam versi website. Situs berita online tidak mempunyai perbedaan mendasar dengan jurnalisme media cetak.
  • Index and Category Sites : pada jenis ini, jurnalisme online menawarkan links yang berada di situs-situs berita online, selain itu jenis ini juga sering dikaitkan dengan search engines dan tidak menawarkan banyak editorial content yang diproduksi sendiri, namun terkadang menawarkan ruang untuk chatting, tips dan links untuk publik
  • Meta and Comment Sites : berisi tentang situs media berita dan isu-isu media secara umum. Editorial content sering dibuat oleh jurnalis dan mendiskusikan tentang konten lain yang berada di internet.
  • Share and Discussion Sites : berisi tentang situs yang mengeksploutasi tuntutan publik bagi konektivitas, dengan menyediakan platform untuk membicarakan konten yang berada di internet. Situs ini juga memnfaatkan potensi internet sebagai tempat untuk bertukar cerita ataupun ide.

Setelah mengetahui jurnalisme online, saatnya memahami juga apa yang dimaksud dari jurnalisme multimedia!

Arti dari multimedia adalah banyak media (teks, foto, video, audio, dan lainnya) dan dari beberapa media yang ada saling dikolaborasikan minimal terdiri dari tiga jenis. Koran dan televisi bukan termasuk contoh dari multimedia.

Tujuan dari multimedia adalah menyajikan cerita dengan cara yang menarik dan informatif. Di setiap media harus saling melengkapi,memberikan informasi yang berbeda. Sehingga nantinya tidak ada informasi yang sama ditemui dalam media yang berbeda.

Deuze memberikan dua cara dalam memberikan definisi terhadap multimedia dalam jurnalisme:

  • Presentasi paket berita di website menggunakan dua atau lebih format media yang tidak terbatas pada kata, lisan, gambar, musik, animasi dan lainnya.
  • Presentasi paket berita dengan media yang terintegrasi seperti website, radio, televisi, email, dan lainnya.

'Convergence continuum' mengasumsikan cepat atau lambat semua media akan bergerak ke satu tahapan yang integrasi dari bagian yang berbeda, proses pembuatan berita yang meliputi video, teks, gambar, dan lainnya tercapai.

Deuz juga mengatakan bahwa konvergensi pada umumnya dilihat dalam peningkatan kerjasama dan kolaborasi antara newsroom media yang sebelumnya terpisah dari perusahaan media modern.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun