Mohon tunggu...
Maria Kristi
Maria Kristi Mohon Tunggu... Dokter - .

Ibu empat orang anak yang menggunakan Kompasiana untuk belajar menulis.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Indikasi Tidak Sama dengan Diagnosis

1 Mei 2020   07:00 Diperbarui: 1 Mei 2020   07:10 1668
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Kalau dulu saya pernah membuat tulisan tentang pemakaian kata "akut" yang salah kaprah di masyarakat umum (bisa dibaca di sini), maka belum lama ini saya menemukan istilah lain yang penggunaannya juga kurang tepat. Kata apakah itu? Kata "indikasi".

"Jadi indikasi anak saya apa Dok?" Tanya seorang bapak yang memeriksakan anaknya.

"Hah?" Sejenak saya hanya terdiam, berusaha mencerna apa yang dimaksud bapak tersebut. Sebab saat itu saya tidak hendak melakukan pemeriksaan apapun, tinggal menjelaskan diagnosis pasien.

"Indikasi anak saya apa Dok?" Ulang bapak itu, "anak saya sakit apa?"

Oalah ... Rupanya yang ditanyakan adalah diagnosis.

Di lain kesempatan seorang ibu dengan semangat bertanya, "jadi kalau indikasinya karena diare tidak perlu diberi apa-apa bisa sembuh sendiri Dok?"

Bercermin dari pengalaman sebelumnya, saya0 mengerti bahwa yang dimaksud ibu tersebut adalah jika sakit anaknya adalah diare, maka ... dst.

Baik, sebelum hal ini menjadi sesuatu yang diterima secara luas padahal salah (seperti shawarma yang disebut "kebab" di Indonesia), maka saya merasa perlu untuk ikut meluruskan kesalahan ini. Indikasi berbeda dengan diagnosis.

Menurut KBBI, indikasi adalah tanda-tanda yang menarik perhatian; petunjuk: siap siaganya pasukan keamanan yang bersenjata lengkap di setiap perempatan jalan dan panser yang berderet merupakan -- adanya kerawanan di daerah itu. Dalam dunia medis, yang paling mendekati maknanya adalah petunjuk atau tanda-tanda yang menarik perhatian.

Contoh pemakaian kata "indikasi" yang tepat adalah:
- Terdapat indikasi untuk dilakukannya rapid test Covid 19 pada ayah Anda.
--> Contohnya pakai penyakit yang sedang naik daun. Hee ... Kalimat di atas dapat diartikan sebagai terdapat tanda-tanda yang mendasari dilakukannya tes cepat COVID 19 pada ayah dari orang yang diajak bicara.

Sedangkan arti kata diagnosis menurut KBBI adalah:
- penentuan jenis penyakit dengan cara meneliti (memeriksa) gejala-gejalanya
- pemeriksaan terhadap suatu hal
Persamaan kata diagnosis antara lain: ancar-ancar, diagnosis, estimasi, harapan, kalkulasi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun