Mohon tunggu...
Mardiana
Mardiana Mohon Tunggu... Penulis - Menulislah, walau sebait kata

Menuangkan segala dibenak menjadi tulisan yang bermanfaat bagi orang lain.

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Waisak di Pertengahan Ramadan

7 Mei 2020   22:14 Diperbarui: 7 Mei 2020   22:09 171
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tak terasa Ramadhan sudah memasuki hari ke 14. hampir setengah bulan umat muslim menjalaninya. Walaupun ditengah pandemi ini, Alhamdulillah kita masih tetap semangat menjalani ibadah Ramadhan. Situasi dan keadaan apapun tak menyurutkan umat muslim untuk tetap berpuasa dan menjalani rutinitas ibadah Ramadhan.

Empat belas hari Ramadhan juga dengan hari perayaan Waisak. Yang jatuh pada tanggal 7 Mei 2020. Perayaan Waisak ini diperingati oleh Agama Budha. Waisakatau Waisaka merupakan hari suci agama Buddha. Hari Waisak juga dikenal dengan nama Visakah Puja atau Buddha Purnima di India, Saga Dawa di Tibet, Vesak di Malaysia, dan Singapura, Visakha Bucha di Thailand, dan Vesak di Sri Lanka. 

Dirayakan dalam bulan Mei pada waktu terang bulan (purnama sidhi) untuk memperingati 3 (tiga) peristiwa penting, yaitu:

  1. Lahirnya Pangeran Siddharta di Taman Lumbini pada tahun 623 S.M.,
  2. Pangeran Siddharta mencapai Penerangan Agung dan menjadi Buddha di Buddha-Gaya (Bodh Gaya) pada usia 35 tahun pada tahun 588 S.M.
  3. Buddha Gautama parinibbana (wafat) di Kusinara pada usia 80 tahun pada tahun 543 S.M.

Tiga peristiwa ini dinamakan "Trisuci Waisak". Keputusan merayakan Trisuci ini dinyatakan dalam Konferensi Persaudaraan Buddhis Sedunia (World Fellowship of Buddhists - WFB) yang pertama di Sri Lanka pada tahun 1950. Perayaan ini dilakukan pada purnama pertama di bulan Mei.( Sumber, Wikipedia)

Meskipun Indonesia mayoritasnya umat muslim, tetapi kita juga sangat menghargai minoritas agama di negeri ini. Untuk pelaksanaan hari raya Waisak itu sendiri tiap daerah punya keunikan sendiri dan tetap menjalankan dengan  penuh khidmat. Seperti di Palembang, masyarakat menggunakan pakaian adat Palembang. Walaupun ditengah wabah yang melanda hampir seluruh penjuru negara, perayaan Waisak tetaplah di peringati dengan kekhusukan dan suka cita.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun