Mohon tunggu...
Afifuddin lubis
Afifuddin lubis Mohon Tunggu... Pensiunan PNS -

Selalulah belajar dari siapapun

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Laporan Langsung dari Medan, Acara Pengantar Tugas Sertijab Pangdam I/BB

23 Maret 2018   11:36 Diperbarui: 23 Maret 2018   12:46 1137
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pangdam I / BB ,Mayjend TNI Ibnu Triwidodo sedang menyampaikan kata sambutan.Dok.Pribadi

Hari ini,Jum'at ,23 Maret 2018 ,pukul 08.30 WIB dilaksanakan acara Parade dan Defile Serta Pengantar Tugas Dalam Rangka Serah Terima Jabatan Pangdam I/ Bukit Barisan.Acara ini dilaksanakan di Lapangan Makodam I / BB Jalan  Binjai Medan.
Pangdam I / BB ,Mayor Jenderal TNI Cucu Somantri digantikan oleh Mayjend TNI Ibnu Tri Widodo.

Mutasi jabatan tersebut dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep /231/III/2018 ,tanggal 9 Maret 2018.
Cucu Somantri ditarik ke Mabes TNI Angkatan Darat   Dan Ibnu Triwidodo sebelumnya bertugas  sebagai Tenaga Pengajar Bidang Kewaspadaan Nasional Lemhanas.

Acara di Makodam I/BB ini juga dihadiri Gubernur Sumatera Utara ,T.Erry Nuradi,Kapolda Sumut ,Irjenpol Paulus Waterpauw serta unsur unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Sumatera Utara,Sumatera Barat,Riau dan Kepulauan Riau.
Seperti diketahui lingkup wilayah Kodam I/ BB meliputi 4 provinsi yang disebutkan diatas.

Acara defile di Makodam I/BB ini terasa sangat meriah karena Kodam I/ BB memamerkan kekuatan personal dan peralatan senjata yang dimilikinya.

Posisi Kodam I/ BB terlihat sangat strategis karena wilayah lingkup tugasnya berbatasan dengan wilayah Singapura dan Malaysia.Selat Malaka yang merupakan jalur pelayaran strategis internasional itu juga masuk dalam kendali tugas Kodam ini.
Kodam ini juga telah melewati sejarah perjalanan yang panjang.

Kodam yang bermarkas besar di Medan ini dibentuk berdasarkan penetapan KASAD No : 83 / Kasad/ Pnt/1950 tanggal 20 Juni 1950.Tanggal inilah kemudian yang dijadikan sebagai Hari Lahir Kodam I / Bukit Barisan.

Sebagai gambaran ,Kodam ini membawahi 6 satuan teritorial yaitu 5 Korem dan satu Kodim Berdiri Sendiri.
Kodam yang sudah berusia menjelang 68 tahun ini mempunyai 10 batalion tempur dan 7 satuan bantuan tempur.

Cucu Somantri merupakan panglima ke 45 dan Ibnu Tri Widodo ,panglima ke 46 ,sejak Kodam ini bernama Bukit Barisan
Beberapa panglima yang pernah bertugas di Kodam I ini yang juga dikenal secara nasional antara lain,Maludin Simbolon,Djamin Gintings,Daryatmo ,Rizal Nurdin.Lodewijk Paulus ( sekarang Sekjend DPP Partai Golkar) ,Edy Rahmayadi yang kini menjadi calon Gubsu.

Selesai defile dan parade acara dilanjutkan didalam gedung,Balai Prajurit .
Acara diawali dengan pidato perkenalan oleh Mayjend Ibnu Triwododo.Jenderal bintang dua ini merupakan alumni Akmil 1985.
Ibnu Triwidodo mengharapkan dukungan semua elemen masyarakat untuk keberhasilan tugas nya.

Kemudian Gubernur Sumut T.Erry Nuradi mengucapkan terima kasih kepada Cucu Somantri serta menyampaikan ucapan selamat bertugas kepada Ibnu Triwidodo.

Selanjutnya Cucu Somantri mengucapkan terima kasih kepada Gubernur pada empat provinsi beserta Forkompimda nya yang selama ini telah menunjukkan kerjasama yang baik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun