Mohon tunggu...
Ilham
Ilham Mohon Tunggu... Wiraswasta - Seorang blogger.

Saya suka menulis.

Selanjutnya

Tutup

Filsafat Pilihan

Melihat Kuburan Akan Membuat Kita Bahagia, Walaupun

15 Juli 2022   14:35 Diperbarui: 15 Juli 2022   14:40 167
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
I am become. (Photo by Scott Rodgerson on Unsplash.)

Melihat kuburan secara tidak sengaja atau malah sengaja akan membuat kita sadar dan berpikir kalau suatu saat nanti, atau malah saat ini juga; kita juga akan mati dan dikubur di dalam tanah.

Kehidupan kita sebagai manusia itu hanya sementara saja di dunia ini, dan kita tidak akan pernah tahu dengan pasti kapan kita akan mati. Jadi, tidak ada perlunya membuat satu-satunya kehidupan kita sulit, tapi jangan juga meremehkan atau meringankan. Dibuat sederhana saja, antara sulit dan mudah, alias ada di tengah-tengah.

Gunakan juga kehidupan kita satu-satunya ini untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang kita sukai dan yang ingin kita lakukan. Berjalanlah di jalan yang sudah kita pilih sendiri, jangan mau kalau disuruh berjalan di jalan atau kehidupan orang lain, apalagi jalan dari orang tua. Setiap orang memiliki jalannya masing-masing, jangan membuat orang lain ( seorang anak) berjalan di jalan  Anda (orangtuanya.)

Masa depan itu tidak jelas

Tidak ada perlunya melihat masa depan karena masa depan itu tidak jelas, lihat saja momen kita di sini saat ini. Tidak ada perlunya juga melihat masa lalu kita yang penuh dengan kegagalan, tapi, manfaatkan saja semua kegagalan yang ada di masa lalu untuk membuat kehidupan kita saat ini menjadi lebih baik.

Pak Manson berkata bahwa, "Menerima pengalaman negatif adalah sebuah pengalaman positif."

Memikirkan masa depan yang tidak jelas malah akan membuat kita pusing, terlalu memikirkan kegagalan-kegagalan kita yang ada di masa lalu malah akan membuat kita tidak fokus menjalani kehidupan kita yang sekarang ini. Jadi intinya adalah, fokus saja dengan kehidupan kita saat ini.

Selalu ingat mati

Seperti tadi yang sudah saya katakan, "Kita semua pasti akan mati." Dengan selalu mengingat bahwa kita akan mati, kita pasti akan membuat kehidupan kita bebas dari nilai-nilai payah yang selama ini kita gunakan untuk menjalani  kehidupan. Kita tidak akan lagi peduli dengan komentar orang lain yang selama ini membuat kita gusar, kita juga tidak akan menggunakan waktu kita melakukan kegiatan-kegiatan yang tidak kita perlukan atau tidak terlalu penting.

Jadi, walaupun kematian itu tidak bisa kita hindari, tapi sebenarnya, sebelum kita mati, kematian akan membuat kita menjalani kehidupanini  dengan riang gembira, bahagia, dan bebas.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun