Mohon tunggu...
Ipan ROy Sitepu
Ipan ROy Sitepu Mohon Tunggu... Petani -

Orang Karo, hanya seorang Petani dan mencintai pekerjaannya serta prihatin dengan kondisi petani Indonesia.

Selanjutnya

Tutup

Politik

HP - Don : Strategi Pemenangan Incumbent Untuk Pilgub Jateng

17 April 2013   00:12 Diperbarui: 24 Juni 2015   15:05 637
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="" align="aligncenter" width="460" caption="Sumber. Detik.com"][/caption] KPU Jateng telah menetapkan tiga pasangan yang lolos untuk ikut dalam Pilgub Jawa Tengah yang akan dilaksanakan pada 26 Mei 2013 mendatang. Tiga pasangan tersebut adalah incumbent Gubernur Jateng Bibit Waluyo - Sudijono Sastroatmodjo (Rektor Unnes), Ganjar Pranowo (wakil ketua komisi II DPR RI) - Heru Sudjatmoko (Bupati Purbalingga), dan Hadi Prabowo (Sekda Jateng) - Don Murdono (Bupati Sumedang). (SUMBER) . Ada yang menarik untuk di analisa dalam perhelatan Pilgub Jawa Tengah kali ini jika kita mencermati dua Pilgub sebelumnya yaitu Jabar dan Sumut. Dimana dalam kedua Pilgub tersebut Sekdaprov ikut mencalonkan diri sebagai Cawagub. Dan di Pilgub Jateng kali ini hal ini terulang kembali dimana Sekda Jateng Hadi Prabowo ikut mencalonkan diri sebagai Cagub Jawa Tengah. Jika dalam dua Pilgub sebelumnya Sekdaprov hanya sebagai Cawagub maka di Pilgub Jateng ini Sekdaprov mencalonkan diri sebagai Cagub. Pada dua Pilgub sebelumnya Sekdaprov yang mencalonkan diri semuanya mengalami kekalahan dari pasangan Incumbent. Jika saya mencermati dua Pilgub sebelumnya pencalonan Sekdaprov sebagai kandidat adalah strategi Incumbent untuk memecah suara pemilih yang mendukung rival Incumbent, hal ini dapat kita analisa dari hasil perhitungan akhir KPU jika kita kalkulasikan suara antara Runner Up ditambah suara pasangan Sekdaprov maka suara Incumbent akan jelas kalah. Nah, apakah stategi ini yang kembali dipasang oleh incumbent Jateng dalam pilgub kali ini dengan dicalonkannya Hadi sebagai Cagub? Kita tunggu tanggal mainnya apakah strategi ini akan berhasil. NB. Maaf analisanya kurang dalam/dilengkapi data lengkap karena keterbatasan akses internet Salam

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun