Mohon tunggu...
Listhia H. Rahman
Listhia H. Rahman Mohon Tunggu... Ahli Gizi - Ahli Gizi

Lecturer at Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Holistik ❤ Master of Public Health (Nutrition), Faculty of Medicine Public Health and Nursing (FKKMK), Universitas Gadjah Mada ❤ Bachelor of Nutrition Science, Faculty of Medicine, Universitas Diponegoro ❤Kalau tidak membaca, bisa menulis apa ❤ listhiahr@gmail.com❤

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Lima Tahun di Kompasiana: "Kok Nggak Bosen-bosen?"

4 Oktober 2019   21:35 Diperbarui: 4 Oktober 2019   21:45 63
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi | unsplash.com

Ini adalah tulisan saya yang ke-600 tepat di tahun ke-5.

Bisa-bisanya saya sampai lupa, kalau tepat di tanggal ini menjadi sebuah tanggal yang patut dirayakan dan harus diingat sebagai sejarah dalam hidup saya. Ehem. Di tanggal inilah, lima tahun yang lalu, saya resmi menjadi bagian kompasiana---dengan awal yang sempat diliputi keraguan.

...tapi toh akhirnya kami jadian juga, sampai sekarang.

Seperti tahun-tahun yang lalu, di tanggal 4 Oktober, saya selalusempatkan untuk membuat  tulisan tentang hubungan saya dan kompasiana ---kecuali saat saya menginjak usia setahun, yang malah kelewat dan baru dituliskan di tanggal 22 oktober. Semacam untuk bahan kontemplasi dan sebagai dokumentasi. Halah. Seperti juga nasib tulisan yang sedang kamu baca sekarang, yang rasanya memang harus tercipta untuk menjadi laporan tahun depan.

Merayakan tulisan: Usia 1 Tahun, Usia 2 Tahun, Usia 3 Tahun, Usia 4 Tahun, Usia 5 Tahun yang sedang kamu baca sekarang.

Kok Nggak Bosen-bosen? 

Saya tidak akan menulis soal perjalanan saya di kompasiana. Sudah pernah, takut kalian bosan. Tidak juga membahas soal apa yang sudah saya dapat, sebab setiap saya mendapat kejutan pasti akan saya tulis. Shombooong amaddd. Coba cari saja, ya. Heheu.

Di tahun ke 5 ini saya hanya ingin menjawab apa yang menjadi pertanyaan yang muncul di kepala saya sendiri saja. Pertanyaannya begini: Kok Nggak Bosen-bosen?

Lha iya ya napa yaaak?

Lima tahun bukan waktu yang sebentar. Kalau sedang mengangsur kredit mobil, saya harus sudah melunasinya. Ternyata saya memang sudah lama di sini, tapi rasanya kok seperti baru saja. Mungkin saya yang terlalu nyaman. Ehem.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun