Mohon tunggu...
lia novian
lia novian Mohon Tunggu... Guru - Mahasiswi

Bismillah

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Karakteristik Anak Usia Dini dan Tugas Anak Usia Dini

10 Desember 2020   21:00 Diperbarui: 10 Desember 2020   21:02 51
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

 Karakteristik Anak Usia Dini 

Untuk karakteristik perkembangan pada anak usia dini bisa dilihat sebagai berikut:    

- Perkembangan Fisik - Motorik

Tentunya setiap perkembangan fisik pada setiap anak itu berbeda tidak akan sama, dimana aka nada anak yang mengalami perkembangan yang cepat da nada juga anak yang memiliki perkembangan yang lambat pada diri anak tersebut. Akan tetapi, pada masa kanak-kanak perkembangan tinggi dan juga berat badan itu relatif seimbang. 

Sedangkan untuk perkembangan motoric sendiri itu terdiri dari dua macam yaitu motorik kasar dan juga motorik halus. Perkembangan motorik  kasar pada anak usia 3 tahun  itu dapat ditunjukkan ketika si anak bisa melakukan gerakan yang sederhana seperti halnya bisa berdiri dengan satu kaki, bisa berlari dengan membawa benda ringan misalnya bola, bisa melompat juga. 

Sedangkan pada anak usia 4 tahun yang bisa dilakukannya tidak jauh beda ketika si anak masih berusia 3 tahun, akan tetapi pada usia 4 tahun si anak mulai berani mengambil sebuah resiko seperti halnya anak sudah mulai bisa menaiki dan juga menuruni tangga dengan kaki bergantian dengan memperhatikan waktu di setiap langkahnya. 

Sedangkan pada usia 5 tahun tentunya banyak perkembangan yang dialami oleh sang anak, dimana pada usia 5 tahun anak sudah bisa melakukan gerakan dengan terkoordinasi, bisa menangkap sesuatu secara tepat bahkan dia lebih percaya diri dan juga bisa melakukan suatu perlombaan dengan teman sebayanya maupun anggota keluarganya. 

Pada perkembangan motorik halus pada anak usia 3 tahun kemampuan yang dimiliki oleh sang anak yaitu seperti memegang suatu benda atau bahkan menempatkan benda pada sebuah ember ataupun mangkuk.

Sedangkan pada usia 4 tahun, koordinasi yang dimiliki oleh sang anak yaitu mulai bisa menggunting mengikuti pola garis lurus atau bahkan si anak sudah mulai bisa memasukkan potongan lidi atau bahkan kerikil-kerikil kecil ke dalam botol. 

Sedangkan pada usia 5 tahun anak sudah mempunyai koordinasi penglihatan yang bagus dengan memadukan tangan, lengan, dan tentunya anggota tubuh yang lain untuk bergerak.

-Perkembangan Kognitif

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun