Mohon tunggu...
Lailatul Hidayah Ayu
Lailatul Hidayah Ayu Mohon Tunggu... -

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Cerdas Ngga Sekedar Jago Matematika

18 Oktober 2017   21:08 Diperbarui: 19 Oktober 2017   10:43 733
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kecerdasan sangat erat hubungannya dengan kemampuan yang dimiliki oleh setiap orang. Mungkin kebayakan orang beranggapan menguji tingkat kecerdasan seseorang dapat diukur dengan menggunakan tes IQ. Hampir semua orang tentu akan berpendapat jika anak cerdas adalah anak yang memiliki kemampuan baik dalam menyelesaikan berbagai soal seperti pelajaran matematika dan ilmu hitung lainnya. Pendapat lain yaitu kecerdasan itu identik dengan kemampuan akademik yang mumpuni dari seseorang saja. Padahal sebuah kecerdasan tidak hanya dalam bidang hitungan, banyak terdapat sejumlah bidang lainnya juga kecerdasannya dapat kita temukan dalam diri seorang anak.

Seorang anak memiliki salah satu kecerdasan yang dapat kita temukan pada diri mereka. Perbedaannya anak memiliki kecerdasan yang berbeda satu dengan yang lain. Tapi pada intinya setiap anak itu cerdas dalam bidang-bidang tertentu. Berikut penjelasan tentang keccerdasan tak terduga yang terdapat dalam anak.

1. Kecerdasan Linguistik

Kecerdasan linguistik adalah kecerdasan dalam mengolah kata, kemampuan untuk menggunakan kata-kata secara efektif, baik secara lisan maupun tulisan. Seorang anak yang memiliki kecerdasan ini memiliki kemampuan berbicara yang sangat baik. Seorang anak dengan kecerdasan linguistik dapat diarahkan untuk menjadi jurnalis, juru cerita, pembawa acara, penyair, dan pengacara.

2. Kecerdasan Logika-Matematika

Kecerdasan logika-matematika ialah kecerdasan dalam hal angka dan logika. Anak yang memiliki kecerdasan ini mampu memecahkan masalah dan pandai dalam pelajaran hitungan. Anak dengan kecerdasan ini suka dengan angka, urutan, logika dan keteraturan. Kecerdasan logika-matematika merupakan kercerdasan yang dimiliki para ilmuwan, akuntan, dan pemogram computer. Jadi kita dapat mengarahkan anak-anak dengan kecerdasan ini untuk menjadi insinyur, akuntan, dan lain-lain.

3. Kecerdasan Spasial

Kecerdasan spasial atau visual adalah kemampuan untuk melihat dan mengamati dunia visual secara akurat atau cermat. Kecerdasan ini melibatkan kesadaran akan warna, garis, bentuk, ruang, dan ukuran. Anak yang memiliki kecerdasan ini dapat diarahkan ke dunia kerja seperti arsitek, fotografer, artis, pilot, decorator, dan desainer.

4. Kecerdasan Kinestetik-Jasmani

Kecerdasan kinestetik ialah kemampuan dalam menggunakan tubuh kita secara terampil. Kecerdasan ini juga meliputi keterampilan fisik dalam bidang koordinasi, keseimbangan, daya tahan, kekuatan, kelenturan dan kecepatan. Anak-anak dengan kecerdasan ini sangat aktif dalam menggerakan tubuh. Kecerdasan ini dapat menjadikan anak sebagai seorang atlet, pengrajin, montir, dokter, dan penari.

5. Kecerdasan Musikal

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun