Mohon tunggu...
Kompasiana
Kompasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Akun Resmi

Akun resmi untuk informasi, pengumuman, dan segala hal terkait Kompasiana. Email: kompasiana@kompasiana.com

Selanjutnya

Tutup

Program Artikel Utama

KOMiK Raih "Komunikarya Top Up Rewards" Tahun Ini

22 Juli 2020   19:35 Diperbarui: 24 Juli 2020   04:01 308
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Kompasiana

Di awal tahun, sebelum merebaknya wabah yang bikin kita semua repot, para ketua komunitas yang ada di Kompasiana berkumpul atas undangan kami guna mendiskusikan banyak hal.

Salah satunya adalah diskusi terkait program Komunikarya, sebuah loyalty program bagi komunitas melalui pemberian dana pengembangan yang sudah berjalan sejak empat tahun lalu.

Pada kesempatan itu, kami sampaikan rencana pemberian rewards tambahan bagi komunitas teraktif dalam melakukan interaksi dan berdampak positif bagi masyarakat, baik dalam penyelenggaraan kegiatan maupun produktifitas konten di Kompasiana dalam periode tertentu.

Artinya, pada tahun ini, Kompasiana tidak hanya memberikan dana bantuan pengembangan komunitas melalui program Komunikarya saja, tapi juga membuka peluang bagi komunitas untuk mendapatkan tambahan rewards melalui program yang kami namakan Komunikarya Top Up Reward.

Mulanya, rewards tersebut dinamakan Quartal Rewards. Namun, setelah meninjau kembali kondisi saat ini, frekuensinya diubah dan pendistribusiannya dilakukan sekali dalam setahun.

Mekanisme, syarat dan ketentuan pun sudah disampaikan. Dan, kini saatnya kami mengumumkan komunitas yang meraih reward tersebut.

Setelah melalui proses pengumpulan data dan penilaian, Kompasiana memilih komunitas Kompasianers Only Movie enthus(i)ast Klub (KOMiK) sebagai penerima Komunikarya Top Up Rewards 2020.

Selamat kepada KOMiK dan seluruh komunitas di Kompasiana atas kontribusi bagi masyarakat dan Kompasiana.

Program rewards ini hanyalah sejumput keuntungan yang kami berikan kepada komunitas di Kompasiana. Masih banyak program yang memiliki keuntungan lebih besar baik secara materil maupun moril seperti program Community Affiliation (COMMA).

Sekali lagi, selamat untuk KOMiK!

Mohon tunggu...

Lihat Program Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun