Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

PMII Rayon FDKI Komisariat IAIS Lumajang Gelar Pelatihan Karya Tulis Ilmiah, Pra Aktif Perkuliahan

2 September 2023   14:49 Diperbarui: 2 September 2023   14:51 90 0
Wonorejo - Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Rayon Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) Komisariat Institut Agama Islam (IAI) Syarifuddin, gelar kegiatan pelatihan karya tulis ilmiah, di kopi redaksi yang bertempat di area Kawasan Wonorejo Terpadu (KWT). Jumat, (2/9/23).

Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka memberikan pandangan kepada Mahasiswa Baru IAI Syarifuddin, mengenai tugas kuliah yang berupa pembuatan karya tulis ilmiah yang berupa makalah.

Kegiatan yang digelar oleh pengurus Rayon FDKI tahun 2023 tersebut diisi langsung oleh senior Rayon FDKI, Sahabat Irwan Hidayat, Mantan Ketua Rayon FDKI yang kelima, tepatnya pada tahun 2020.

Shodri Muhammad Nur, Mandataris Ketua Rayon FDKI Komisariat IAI Syarifuddin Lumajang, juga penanggung jawab pelaksanaan kegiatan pelatihan karya tulis ilmiah.

Ia memaparkan, dengan adanya kegiatan tersebut, berharap Mahasiswa Baru yang menjadi peserta khusus pada kegiatan pelatihan karya tulis ilmiah tersebut bisa lebih baik lagi dalam penulisan karya tulis ilmiah, seperti makalah hingga jurnal.

"Jadi, tujuan dari kegiatan ini, yaitu lebih ke arah Mahasiswa Baru agar lebih baik lagi dalam penulisan karya tulis ilmiah, seperti makalah jurnal dan sebagainya." Ujarnya.

Ia juga berharap, agar nantinya, Mahasiswa Baru angkatan 2023, dengan adanya kegiatan pelatihan karya tulis ilmiah ini, dapat memberi impak yang baik sehingga lebih baik lagi dari Mahasiswa-Mahasiswa sebelumnya.

"Dan pesan saya, pada kegiatan hari ini, semoga Mahasiswa Baru dapat lebih baik lagi dari Mahasiswa sebelumnya, pasca panjang digelarnya kegiatan ini." Pungkas Mandataris Ketua Rayon FDKI 2023. ***


KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun