Mohon tunggu...
KOMENTAR
Trip

Uzbekistan (1), Double Landlocked Country

29 April 2024   05:00 Diperbarui: 29 April 2024   05:16 80 2

Uzbekistan adalah negara Asia Tengah yang kita kunjungi paling lama. Pertama-tama kita menuju Tashkent, ibukota Uzbekistan.

Negara ini memiliki mata uang dengan nama Uzbekistan Som. Berkomunikasi dalam bahasa Uzbek, dengan total populasi sekitar 36 juta orang.

Terdiri dari beberapa suku bangsa, yaitu Uzbek 85%, Tajik 5%, Kazakh 3%, Karakalpak 3%, serta Rusia dan lain-lain 4%.

Kalau Tajikistan dsebut sebagai landlocked country, maka Uzbekistan disebut double landlocked country, mengapa? Karena wilayah Uzbekistan dikelilingi 5 landlocked country, yakni Afghanistan,  Kazakhstan, Kyrgyzstan, Tajikistan, dan Turkmenistan. Di dunia hanya dua double landlocked country, yaitu Liechtenstein di Eropa Barat dan Uzbekistan di Asia Tengah. Penduduknya sama sekali tidak mengenal laut.

Jadi beruntunglah bangsa Indonesia yang wilayahnya berupa daratan dan lautan. Mau bepergian, dapat dengan moda udara maupun laut.

Yang menarik banyak masjid berarsitektur indah, mausoleum, monumen, benteng kuno, pemandangan alam, istana yang megah, even budaya, barang kerajinan,  dan jalur niaga.masa lalu Jalur Sutera, yang menghubungkan Tiongkok dan Mediterania. Tashkent sendiri kota yang indah, bersih, dan aman. Kulinernya khas Asia Tengah enak-enak.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun