Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Pesona Elegan Indonesia di Hotel Keraton at The Plaza, Jakarta

4 Februari 2014   20:19 Diperbarui: 24 Juni 2015   02:09 937 0
Pada kesempatan kali ini saya mengulas sedikit tentang hotel yang ada di pusat kota Jakarta, "terselip" di belakang gedung Plaza Indonesia dan Grand Hyatt Jakarta, serta gedung perkantoran The Plaza. Siapa menyangka, bangunan kurus tinggi menjulang yang bertuliskan "Keraton" ini adalah hotel mewah yang belakangan ini meraih peringkat ketiga hotel mewah terbaik di Jakarta menurut penilaian tamu dari situs TripAdvisor setelah Mandarin Oriental dan The Ritz-Carlton Pacific Place.

Keraton at The Plaza, a Luxury Collection Hotel Jakarta, demikian nama lengkap hotel tersebut, merupakan salah satu hotel bintang lima dari Starwood Hotels & Resorts di tengah ibukota. Kepemilikan hotel berada di bawah naungan PT. Plaza Indonesia Realty, Tbk. dan pembangunannya dimulai dari tahun 2006 hingga pada akhirnya secara resmi mulai beroperasi sejak bulan April tahun 2012 lalu sehingga hotel ini termasuk salah satu dari hotel-hotel mewah (luxury hotel) baru di Jakarta. Sesuai dengan namanya yang diambil dari terminologi Jawa yaitu “keraton / kraton” yang berarti istana atau kediaman bagi penguasa, raja atau ratu yang penuh nilai kemewahan dan kemegahannya serta nilai-nilai artistik dari kebudayaan Jawa; hotel ini dipenuhi dekorasi unik yang mencitrakan nilai budaya Indonesia dalam paduan keanggunan dan modernisme. Koleksi-koleksi dekorasi di setiap kamar dan public area di dalam hotel ini dipilih dan didesain langsung oleh designer ternama Indonesia yaitu Mira Hadiprana.

Walaupun keberadaannya masih tergolong muda, Keraton at The Plaza Jakarta telah berhasil menyandang beberapa penghargaan seperti The DestinAsian Luxe – Best New Hotels & Resorts in Asia Pacific (2012), The Luxe List, DestinAsian Magazine (2012), Condé Nast Traveler’s Hot List – World’s Best New Hotels and Spas (2013), dan yang paling akhir yaitu Global Business Travel Association (GBTA) Project ICARUS Supplier Gold Medal (2013) serta meraih peringkat 3 menurut TripAdvisor dalam urutan Luxury Hotels in Jakarta.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun