Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Pilihan

Dandim Dampingi Bupati Pati Saksikan Pagelaran Wayang Kulit

10 Agustus 2019   00:08 Diperbarui: 10 Agustus 2019   00:32 39 1
Pati - Masih dalam rangkaian kegiatan HUT Kabupaten Pati, Bertempat di halaman Pendopo Kabupaten Pati, malam ini jumat, 9 agustus 2019 dimulai pada pukul 20.00 Wib telah dilaksanakan Tasyakurah Hari Jadi Pati Ke - 696 dengan menampilkan Pagelaran Wayang Kulit Oleh dalang kondang Ki Bayu Aji dengan lakon "Banjaran Bimo".

Dari deretan tamu undangan yang hadir yakni Bupati Pati H. Haryanto, SH.MM.MSi, Dandim 0718/Pati Letkol Arm Arief Darmawan S.Sos, Waka Polres Pati, Kompol Ifan Hariyat T, SH, SIK, MH, ketua DPRD serta seluruh kepala OPD dan Camat se Kabupaten Pati.
Mengawali Sambutannya Bupati Pati  mengucap syukur karena malam hari ini bisa hadir dihalaman Pendopo dalam rangka tasyakuran hari jadi Kab Pati Ke-696.

Semua rangkaian kegiatan ini dapat terlaksana karena dari dukungan, dorongan dan do'a restu masyarakat Pati.

"Sekalipun pelaksanaan pagelaran wayang berada di halaman Pendopo, namun ini sifatnya untuk umum, yang biasanya berada di lapangan alun-alun tapi karena pembangunannya belum selesai, kita tempatkan di halaman Pendopo," terangnya

"Budaya yang agung ini perlu diuri uri dan dijaga kelestariannya, oleh karena itu mari kita saksikan bersama-sama pagelaran wayang kulit semalam suntuk, semoga terhibur dan dapat kita petik hikmah dari lakon wayang pada malam hari ini oleh Ki Bayu," tutur Haryanto.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun