Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Jurnal Refleksi Dwi Mingguan Model Connection, Challange, Concept, Change (4C)

3 Mei 2024   19:40 Diperbarui: 3 Mei 2024   19:44 62 1
          Penulis calon guru penggerak angkatan 10 berasal dari SMAS Kristen Kanaan Jakarta  demikian refleksi penulis. Modul 1.3 yang dipelajari mulai tanggal 25 April 2024 yang tersusun dari mulai dari diri-eksplorasi konsep-ruang kolaborasi-demonstrasi kontekstual. Pada tahapan mulai dari diri dengan membuat lukisan gambaran murid masa depan dilanjutkan membuat sebuah paragraf dari kalimat rumpang. Tahapan berikutnya eksplorasi konsep pertama dengan berbagi visi penulis bagaimana murid di masa depan menggunakan manajemen perubahan BAGJA (Buat pertanyaan-Ambil pelajaran-Gali mimpi-Jabarkan rencana-Atur eksekusi) dengan paradigma Inkuiri Apresiatif. Pada tahapan selanjutnya Ruang kolaborasi dimana setiap kelompok diskusi menentukan satu visi dengan membuat prakarsa perubahan berdasarkan visi yang sudah kelompok sepakati lalu mempresentasikannya sertamendapatkan umpan balik dari rekan sejawat dalam kelompok lain/fasilitator selanjutnya menggunggah dalam LMS dan link youtube https://www.youtube.com/watch?v=6GPT4NFLv10 . Keterkaitan materi pada modul 1.3 dan 1.2 berhubungan dengan nilai dan peran guru peggerak yang dituangkan dalam visi atau harapan guru penggerak dalam menumbuhkan profil pelajar pancasila pada murid-murid. Hal tersebut diupayakan melalui prakarsa perubahan yang positif dan apresiatif. Sebelum mempelajari modul 1.3 penulis belum mampu merumuskan visi dari guru penggerak yang penulis inginkan untuk murid-murid penulis setelah mempelajari dengan manajemen perubahan BAGJA nilai dan peran guru penggerak pada modul 1.2 terhubung dan terimplementasikan dalam modul 1.3 dengan visi dari penulis.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun