Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Menjadi Mad'u Lewat Media Sosial

21 September 2022   15:10 Diperbarui: 21 September 2022   15:18 252 2
Zaman sekarang ini adalah zaman di mana semua serba ada, semua serba bisa, dan semua serba modern. Semua berkembang pesat dari yang dulu masak menggunakan kayu bakar sekarang masak menggunakan tabung gas Elpiji, bahkan alat komunikasi manusia pun berkembang dengan pesatnya yang tadinya menggunakan surat atau harus datang langsung bertemu dengan orang yang akan kita ajak komunikasi, tetapi sekarang sangat berbeda kita bisa langsung mengirim pesan bahkan dengan hitungan satu detik pesan yang kita ingin sampaikan kepada seseorang akan langsung terkirim dengan menggunakan smartphone.

Memang di era yang serba digital ini smartphone adalah sebab utama dari moderennya dunia sekarang ini, semua orang mempunyai smartphone semua orang mendengarkan, dan mengetahui apapun hal yang ingin diketahui dapat melalui smartphone. Semua kebutuhan manusia sekarang dapat diakses melalui smartphone dari makanan, belanja, bekerja, dan pendidikan, bahkan kebutuhan tentang agama yang ingin mereka ketahui pun dapat didapatkan melalui smartphone.

Contohnya seperti berdakwah. Dakwah merupakan suatu proses penyampaian ajakan atau seruan kepada manusia agar mau mempelajari dan mengamalkan agama secara sadar, sehingga manusia dapat hidup bahagia dan selamat dunia akhirat. Berdakwah juga ada metodenya, karena jika semua da'i (pendakwah) selalu berdakwah dengan satu cara atau dengan cara yang itu-itu saja, maka para mad'u (penerima materi dakwah) akan merasa bosan ketika mendengarkan materi dari da'i. Oleh karena itu, da'i biasanya menggunakan metode-metode dakwah. Berikut adalah metode dakwah menurut perspektif Al-Qur'an: metode al-hikmah, maw'izhoh hasanah, dan yujadilu billati hiya ahsan.

Selain berdakwah menggunakan metode, da'i biasanya berdakwah menggunakan media. Karena zaman sekarang serba menggunakan smartphone, maka tak jarang para da'i di dunia banyak yang menggunakan media sosial di dalam smartphone sebagai media untuk dakwahnya. Seperti yang telah dijelaskan di atas bahwa manusia zaman sekarang adalah manusia yang ketergantungan atau tidak bisa lepas dari media sosial, karena media sosial akan selalu dibuka dan digunakan setiap hari oleh manusia zaman sekarang. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun