Mohon tunggu...
KOMENTAR
Gaya Hidup

Mencegah Kecanduan Gadget

2 Oktober 2015   22:13 Diperbarui: 2 Oktober 2015   22:13 801 5
Saya tentu tidak menyangka jawaban mahasiswa itu.  Saya benar-benar ketinggalan jaman dengan dunia mahasiswa sekarang.  Pertanyaan saya itu sebenarnya hasil rasa galau, karena saat ini kebanyakan mahasiswa nampak kecanduan banget dengan gadget.  Saat di ruang kelas pun,  saya amati mahasiswa mencuri-curi kesempatan untuk memainkan gadget.   Wajar saya merasa galau, karena seusia mahasiswa adalah paling tepat menerima serapan ilmu pengetahuan.  Serapan itu tidak akan optimal bila pikirannya tidak fokus.   Ilmu mengetahuan atau kesempatan bisa hilang karena gangguan gadget ini.  Padahal, usia muda adalah saat terbaik untuk menyerap ilmu untuk bekal kehidupan mereka.  Bila mereka rata-rata bermain gadget tanpa manfaat selama enam jam sehari, sama artinya membuang waktu seperempat kehidupan.  Ini tentu memprihatinkan, mungkin mereka akan menjadi generasi tidak berpengetahuan, tidak trampil hidup dan lemah karakter.  Saya tidak ingin berkesimpulan demikian.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun