Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Semesta Cinta (Seri Puisi Asmaraloka #76)

13 Desember 2023   08:07 Diperbarui: 13 Desember 2023   08:14 125 0
Puisi : Semesta Cinta
(Seri Puisi Asmaraloka #76)
Ditulis oleh : eko irawan

Bacalah Semesta. Dalam kilas hari hari suka duka. Perjalanan waktu yang penuh rahasia. Quo Vadis takdir anak manusia.

Saat lelah jadi mesin dunia. Tergulung nilai  terkungkung penjara. Sendiri sengsara. Harus memilih memilah dalam tafakur doa.

Temukan ayat dalam semesta Cinta. Akan tak ada bagi yang tak peka. Tetap ada sekalipun tak yakin dan Percaya. Tak ada omong kosong saat dunia tercipta.

Semua teratur, hanya tak semua manusia peka. Banyak yang gelap karena putus asa. Semesta Cinta diterjemahkan dengan Cinta. Hanya yang bodoh anggap cinta identik nafsu belaka.

Cinta itu agung Ayomi dunia. Pencerah sejati tanpa drama. Tapi tak tertangkap dalam ruang sempit putus asa. Berkah Rahmat Tuhan ada dalam rahasia Semesta Cinta.


De Huize Sustaination, 13 Desember 2023
Ditulis untuk Seri Puisi Asmaraloka 76





KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun