Mohon tunggu...
KOMENTAR
Otomotif

Masukan Untuk Pembenahan Angkutan Umum di DKI

26 September 2012   06:39 Diperbarui: 24 Juni 2015   23:40 621 0
Sebagai saran masukan untuk membenahi angkutan umum (public transport) di Jakarta, perlu digunakan prinsip-prinsip dasar manajemen angkutan umum yang benar sebagai berikut:

1. Menggunakan kaidah umum yang berlaku dalam pengelolaan angkutan umum yakni:

"ticket is for safety; safety will increase the speed; the speed will confirm the schedule; the confirmation of schedule will create trust; and the creation of trust will develop security".

Artinya bahwa pada dasarnya pengelolaan angkutan umum atau transportasi publik adalah merupakan tanggungjawab seluruh masyarakat yang difasilitasi oleh Negara, dimana seluruh pengguna angkutan umum wajib membayar tiket sebagai iuran (bukan setoran..!!) dalam rangka memelihara keselamatan (safety) prasarana dan sarana transportasi itu sendiri.

Dengan prasarana dan sarana angkutan umum yang terjamin keselamatannya, maka akan jadwal perjalanan dihitung dengan tepat dan pasti yang selanjutnya akan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kegiatan pelayanan angkutan umum.

Selanjutnya dengan kepastian dan ketepatan jadwal serta keteraturan tatanan transportasi publik, maka akan terbangun kesadaran masyarakat untuk menjaga keamanan (security) dari kegiatan angkutan umum supaya dapat tetap berjalan secara kontinyu dan konsisten.

2. Untuk membangun sistem tersebut, perlu dibentuk Otoritas Pengelola Angkutan Umum (Public Transportation Authority) yang bukan dalam bentuk Perusahaan, namun merupakan lembaga non-profit yang dikelola oleh Pemerintah Daerah dengan dana pembiayaan tetap dari APBD ditambah dengan dana yang dikumpulkan secara transparan dari partisipasi pengusaha swasta dalam bentuk sumbangan tetap dan pemasukan iklan.

Langkah ini harus dilakukan karena pada dasarnya pengelolaan transportasi publik (public transportation management) memerlukan modal yang sangat besar namun mempunyai tingkat pengembalian yang lama (a high capital demand but slow yielding). Karenanya penyerahan pengelolaan transportasi publik kepada pihak pengusaha swasta tidak akan pernah bisa berjalan dengan efektif dan efisien, bahkan hanya akan membebani masyarakat dengan kenaikan ongkos angkut karena keinginan pengusaha untuk meraup keuntungan, dengan kondisi prasarana dan sarana angkutan yang dari waktu ke waktu semakin menurun karena dikuranginya biaya perawatan, yang akhirnya akan mempengaruhi tingkat keselamatan dan ketepatan jadwal perjalanan.

Tugas utama dari Otoritas adalah melakukan manajemen aspek teknis (yakni pengawasan terhadap keselamatan prasarana dan sarana transportasi, depo/bengkel, jadwal perjalanan, dan pengawasan terhadap sertifikasi kualifikasi pengemudi dan montir) dan manajemen aspek bisnis (yakni pengawasan terhadap permodalan, investasi, iuran atau sumbangan tetap dari sektor swasta, pemasukan iklan, upah/gaji karyawan, standar mutu kegiatan pelayanan jasa angkutan dan perencanaan terhadap kesinambungan dan pengembangan kegiatan pelayanan serta perhitungan ongkos angkut yang terjangkau oleh masyarakat pengguna jasa transportasi publik).

3. Pengelolaan angkutan umum sebagai bagian dari fasilitas umum (public facilities) yang disediakan oleh Pemerintah, harus dilakukan dengan menggunakan bentuk kerjasama "Public Private Participation" (keikutsertaan sektor swasta dalam pengelolaan fasilitas umum) karena tidak boleh ada keuntungan (non-profit), bukan dalam bentuk "Public Private Partnership" atau kemitraan antara Pemerintah dan swasta yang akan mengarah pada tindak korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN).

Disini akan terlihat patriotisme dan kepedulian dari kalangan pengusaha swasta yang juga merupakan komponen dari masyarakat dalam membangun transportasi publik. Apalagi bila partisipasi atau keikutsertaan pengusaha swasta tersebut secara transparan dipublikasikan dalam brosur-brosur atau buletin yang diterbitkan oleh Otoritas, sehingga ada kebanggaan dan promosi tersendiri bagi pengusaha yang telah ikut berpartisipasi dan punya andil dalam pengelolaan angkutan umum.

Dalam jangka panjang, perusahaan dapat menghimbau dan mengajurkan kepada para pekerjanya untuk menggunakan sarana transportasi publik sehingga dapat menghemat biaya transportasi dan mengurangi penggunaan kendaraan pribadi. Dengan demikian akan mengurangi kemacetan lalu lintas dan mencegah terjadinya efek rumah kaca.

Dengan pola keikutsertaan sektor swasta dalam pengelolaan transportasi publik, maka demokrasi transportasi, dalam pengertian bahwa transportasi publik yang dikelola "dari masyarakat, oleh masyarakat, dan untuk masyarakat" akan tercapai.

4. Komponen biaya utama yang harus diperhatikan demi kesinambungan pengelolaan transportasi publik adalah komponen biaya upah/gaji SDM (teknis dan non-teknis) dan komponen biaya perawatan (maintenance costs) serta komponen biaya pengadaan suku cadang (spareparts costs) dari prasarana dan sarana transportasi. Ketiga komponen biaya tersebut harus dihitung secara transparan dan setiap tahun secara ringkas dipublikasikan dalam bentuk neraca (balance sheet) yang dimuat dalam buletin yang diterbitkan secara berkala oleh Otoritas.

5. Besarnya ongkos angkut harus dihitung secara transparan berdasarkan pertimbangan terhadap koefisien pokok sebagai berikut:

a. nilai asset setiap kendaraan (bukan nilai seluruh investasi karena fasilitas umum harus disediakan oleh Pemerintah);

b. perhitungan biaya perawatan (maintenance) kendaraan dalam jangka waktu 1 (satu) minggu termasuk penggantian suku cadang;

c. pemakaian bahan bakar dalam jangka waktu 1 (satu) jam;

d. upah tenaga kerja; (upah pengemudi dan tenaga yang bekerja di bengkel ditetapkan berdasarkan kinerja dalam jangka waktu 1 (satu) jam, dan dalam satu hari seseorang hanya boleh bekerja maksimum 8 jam atau tidak boleh lebih dari 40 jam dalam satu minggu);

e. premi asuransi kecelakaan (untuk kerusakan prasarana dan sarana);

f. premi asuransi jiwa penumpang; dan

g. tolok pertumbuhan dari kegiatan pelayanan angkutan umum yang diinginkan untuk jangka waktu satu tahun yang biasanya dihitung sebanding dengan besarnya bunga komersial perbankan (interest rates).

Dengan sistem pengelolaan transportasi publik yang terukur (accountable) dan transparan oleh Otoritas Pengelola Angkutan Umum (Public Transport Authority), diharapkan pembenahan angkutan umum di DKI dapat dilakukan secara bertahap dan berkesinambungan dengan ongkos yang terjangkau oleh masyarakat.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun