Mohon tunggu...
KOMENTAR
Kebijakan

Anggota TNI Turut Serta Amankan Pos Check Point di Kalibaru

13 Mei 2021   00:26 Diperbarui: 13 Mei 2021   00:30 163 0
BANYUWANGI -- Untuk mengantisipasi adanya warga yang nekat melakukan mudik pada H-1 lebaran tahun ini, anggota Koramil 0825/05 Kalibaru turut serta melaksanakan pengamanan di Pos Check Point Covid-19 Ops Ketupat Semeru yang berada di jalan Raya Jember-Banyuwangi, tepatnya di RTH Kalibaru, Rabo (12/5/2021).

Pendirian pos check point yang ada di wilayah Kecamatan Kalibaru ini fungsinya sebagai pos pantau pergerakan warga, serta pusat layanan informasi tentang larangan mudik. Selain itu pemberlakuan penyekatan yang ada di wilayah Kecamatan Kalibaru ini juga untuk mendukung kebijakan Pemerintah dalam rangka larangan mudik pada Lebaran tahun ini.

Di temui di lokasi, Peltu Muksin Batuud Koramil 0825/05 Kalibaru menyampaikan bahwa pihak TNI khususnya Kodim 0825/Banyuwangi beserta seluruh jajarannya akan selalu mendukung langkah Pemerintah dalam mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid-19. Kita semua berharap dengan adanya pos check point larangan untuk mudik ini, bisa efektif untuk mencegah terjadinya klaster baru penyebaran Covid-19 serta mengantisipasi dan memutus rantai penyebaran Covid-19.

"Kami menghimbau dan meminta kepada warga masyarakat agar patuh dan taat kepada petugas jaga, tidak menerobos jika diminta kembali saat melintasi posko penyekatan di perbatasan ini," pungkas Muksin. (Hari)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun