Mohon tunggu...
KOMENTAR
Humaniora

Pencairan Bansos PKH Jadi Harapan Warga

15 Juni 2021   20:30 Diperbarui: 15 Juni 2021   21:55 62 1
Pasuruan, 13/4/21 -- Bantuan Program Kerja Harian (PKH) bulan ini akan segera terealisasikan kepada keluarga yang tercatat sebagai penerima bantuan yang telah memenuhi persyaratan, terutama di Desa Patebon, Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan. Kegiatan ini rutin terhitung selama dua bulan sekali. Adapun yang dicairakan yakni beras sebesar 19 kg dan uang dengan menyesuaikan kategori keluarga. Adapun yang dapat menerima bantuan jenis ini adalah ibu hamil, anak usia dini, anak sekolah, penyandang distabilitas hingga lanjut usia.  
Untuk pencairan beras masyarakat desa pergi ke toko besar ataupun penyetok beras khusus bantuan PKH.
 "Tidak jarang pula, yang ambil beras bukan hanya warga desa Patebon. Bahkan dari desa sebelah, jadi kami juga harus menyetok beras lebih banyak" Ujar Somad sebagai pemilik toko (11/4)
Tercatat pula anggaran PKH yang dialokasikan Kementrian Keuangan naik dari semula Rp. 29, 13 triliun menjadi Rp. 37, 4 Triliun. Sehingga, pencairan PKH yang semula diberikan sebanyak empat kali dalam setahu, yakni Januari, April, Juli, dan Oktober.
"Memang uang dan beras bantuan PKH ini selalu jadi harapan bagi saya, karena uangnya digunakan sebagai biaya sekolah  anak saya. Paling tidak uang bantuan ini bisa membantu banyak orang" Ujar Sulastri warga masyarakat desa (12/4)
Sehingga, banyak masyarakat yang menunggu peyaluran bantuan PKH ini untuk segera dicairkan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun