Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Melukis Malam di Genggaman Tangan

6 November 2020   19:36 Diperbarui: 7 November 2020   02:48 283 32
Ada sebuah kisah ingin kubagikan
Yang tersembunyi di sebuah angan
Tentang seseorang yang kukira seniman
Menggenggam kuas kecil untuk sebuah lukisan

Kupandangi di kejauhan
Saat dia terdiam dalam kenangan
Tak jua nampak satupun goresan
Hanya ada kanvas kosong di hadapan

Kucoba menyelami makna diam
Namun tak jua mengerti kedalaman pikiran
Kutunggu di sudut malam
Menanti sebuah karya tangan

Hingga akhirnya peri tidur memaksaku pulang
Melepas penantian akan hasil goresan kuas di kanvas
Aku masih penasaran dan ingin kutanyakan
Namun dia tetiba menghilang dari hadapan

Ternyata itu semua hanya ilusi
Sebuah gambar diri yang membayangi
Menjadi pelukis pernah kuingini
Namun nyatanya aku penulis puisi

Kini kusadari
Aku sedang melukis malam dalam genggaman
Meracik kata menjadi berlarik puisi
Iya akulah si pelukis malam dalam goresan mimpi dan angan

...
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
6 November 2020

Artikel ke-1141

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun