Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story Pilihan

Pantai Papuma Jember

4 Mei 2014   01:50 Diperbarui: 23 Juni 2015   22:54 637 0
Pantai Papuma Jember menjadi salah satu jujukan wisata pantai di Jawa Timur. Pantai yang berada di sebelah selatan kota Jember ini mempunyai pesona yang luar biasa; pasirnya putih, karang-karang beraneka bentuk, lautnya yang berwarna biru bercampur hijau dan perpaduan bukit-bukit yang ada di sepanjang pantainya. Semua seperti menyatu dalam satu irama yang indah untuk dinikmati. Keaneka-ragaman landscape yang ditawarkan oleh Pantai Papuma, menjadikan tempat ini sebuah tantangan bagi mereka yang menyukai fotografi dan traveling. Kita bisa menikmati riak-riak ombak yang pecah di sekitar batu-batu karang sambil merasakan sentuhan angin yang menerpa wajah kita. Kita juga bisa naik-turun ke bukit-bukit di sepanjang pantai Papuma untuk menikmati pemandangan pantai dari atas. Sangat sayang bila potensi Pantai Papuma yang luar biasa ini terlantar. Masih diperlukan manajemen yang lebih baik mulai dari perawatan, pemeliharaan dan pengelolaan maksimal. Salah satunya adalah pemeliharaan jalan masuk dan keluar pantai Papuma, pengelolaan sampah dan stand-stand yang ada di sana, dan juga pertunjukan-pertunjukan yang bersifat mendidik akan membuat pantai Papuma tidak hanya menjadi ikon wisata lokal tetapi juga ikon wisata internasional. Ditulis oleh: Ki Suki Foto adalah koleksi pribadi

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun