Mohon tunggu...
KOMENTAR
Lyfe

Negeri Kita, Tanggungjawab Kita

6 April 2017   01:10 Diperbarui: 6 April 2017   09:00 201 0
Sebuah gebrakan harus dilakukan untuk mengatasi permasalahan ini demi mewujudkan sila kelima dalam Pancasila. Setiap elemen di negeri ini mempunyai kewajiban untuk melakukan hal ini sesuai dengan porsinya masing – masing. Salah satu elemen yang berkewajiban menyelesaikan masalah tersebut yaitu mahasiswa. Pada tri dharma Perguruan tinggi terdapat sebuah poin yang berhubungan dengan lingkungan masyarakat yaitu Pengabdian masyarakat. Pengabdian disini merupakan sebuah sarana bagi mahasiswa untuk mengaplikasikan keprofesiaanya demi menyelesaikan sebuah permasalahan di masyarakat. Saat ini, sudah banyak perguruan tinggi yang melakukan poin ketiga pada tri dharma perguruan tinggi tersebut, salah satunya Institut Teknologi Bandung dengan KKN Tematiknya. KKN Tematik ini merupakan program yang merupakan acara tahunan yang dilakukan kampus berlambang ganesha ini. Sampai saat ini, program ini telah turut serta membantu menyelesaikan beberapa permasalahan masyarakat khusunya desa - desa tertinggal di Jawa Barat.  Program ini merupakan sarana untuk mengaplikasikan keprofesian dan meningkatkan kepekaan mahasiswa ITB dengan lingkungan masyarakat. Oleh karena itu, mahasiswa ITB harus memanfaatkan program ini dengan sebaik – sebaiknya demi mencurahkan gagasan – gagasan serta skillnya demi menyelesaikan permasalahan di lingkungan masyarakat.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun