Mohon tunggu...
Sosbud

KKN UM Peduli Anak ABK di Desa Talangagung

3 Juli 2018   17:06 Diperbarui: 3 Juli 2018   18:09 311
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) merupakan anak-anak yang membutuhkan perhatian lebih dibandingkan anak-anak pada umumnya. Kondisi mereka yang kurang sempurna membuat mereka rentan atas tindakan kekerasan, bullying, pelecehan, dan hal-hal buruk lainnya. Maka dari itu sangat penting peran lingkungan terdekat, seperti peran orang tua dari ABK ini dalam mengayomi dan mendukung segala aktivitas yang dapat mengembangkan kemampuan maupun bakat yang dimiliki seorang ABK sehingga tetap bisa diterima dengan baik oleh masyarakat.

Melihat adanya beberapa ABK di Desa Talangagung, mahasiswa KKN Universitas Negeri Malang berinisiatif untuk mengadakan program kerja di bidang sosial berupa "Home Visit untuk Penyampaian Pendidikan Parenting kepada Orang Tua ABK". Program ini memiliki tujuan agar para orang tua ABK dapat menerima dan memberikan pengasuhan yang baik dan tepat seperti tetap memfasilitasi ABK ini untuk dapat bersekolah.

Program ini mendapat antusiasme yang sangat baik oleh orang tua ABK yang dikunjungi. Salah satunya adalah orang tua dari seorang ABK yang menderita tunarungu. Beliau begitu menyambut hangat kedatangan tim KKN UM yang berkunjung untuk menyampaikan dan sharing terkait parenting bagi ABK.

Walaupun jumlah ABK di Desa Talangagung dapat dikatakan hanya sedikit, bukan berarti hal ini akan luput dari perhatian kita. Sehingga dengan diadakannya program ini diharapkan dapat memberikan semangat lebih untuk para ABK untuk terus belajar dan mengembangkan potensi yang mereka miliki agar justru menjadi prestasi tersendiri yang akan sangat membanggakan serta orang tua ABK yang terus mendukung perkembangan dari sang buah hati meski memiliki ketidaksempurnaan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun